Categories: Paser

SMP Negeri 3 Tanah Grogot Sosialisasikan Pencegahan Narkoba pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

infobanua.co.id, Tanah Grogot – SMP Negeri 3 Tanah Grogot menggelar acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang tidak hanya bertujuan untuk memperkenalkan lingkungan sekolah kepada siswa baru, tetapi juga sebagai platform untuk menyadarkan mereka akan bahaya narkoba, Jumat (12/07/2024).

Dalam acara yang dihadiri oleh siswa-siswi baru kelas 7 tahun ajaran 2024/2025, Gepenta DPK Paser turut berkontribusi dengan materi sosialisasi tentang “CEGAH NARKOBA SEJAK DINI UNTUK MERAIH MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK”. Ketua Umum Gepenta DPK Paser, Utuh Mahni, S.Pd. dan Sekretaris Yance Octo Verlina, A.Ma., memberikan pengetahuan tentang jenis narkoba, risiko bahayanya, serta cara-cara untuk menghindarinya.

“Narkoba bukan hanya mengancam fisik kita, tetapi juga masa depan kita. Penting untuk meningkatkan iman dan taqwa, serta memilih teman dengan bijak,” kata Utuh Mahni dalam materinya.

Muhammad Rezki, salah seorang siswa yang aktif dalam kegiatan sosialisasi, mendapat penghargaan sebagai peserta teraktif, menggarisbawahi antusiasme dan komitmen siswa terhadap pencegahan narkoba.

Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Tanah Grogot, Bambang Tjiptadhi Margono, S.Pd., menyambut baik keberhasilan acara tersebut. “Kami berharap melalui MPLS ini, siswa-siswi dapat lebih memahami pentingnya menjaga diri dari pengaruh negatif,” ujarnya.

Acara ini juga dihadiri oleh pengurus OSIS, guru pendamping, serta orang tua siswa sebagai bentuk dukungan terhadap upaya sekolah dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman dan berkualitas.

( Red Biro Paser ).

infobanua

Recent Posts

Pos Pengawasan Kelautan di Nunukan Ambruk, Pemprov Kaltara Dituding Lalai

Nunukan, infobanua.co.id - Bangunan Pos Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan di Nunukan, milik Dinas…

6 jam ago

DPRD Kalsel Umumkan Pengusulan Pemberhentian Gubernur Sahbirin Noor dan Pengangkatan Wakil Gubernur

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) resmi mengumumkan usulan…

12 jam ago

Program Prioritas Kementerian Koperasi jadi Trending Topic

Jakarta, infobanua.co.id - PROGRAM prioritas Kementerian Koperasi yang dijabarkan oelh Menteri koperasi Budi Arie Setiadi…

12 jam ago

Setyo Budiyanto Terpilih jadi Ketua KPK Periode 2024-2029

Jakarta, infobanua.co.id - KOMISI III DPR RI menetepkan Komjen Setyo Budiyanto sebagai Ketua Komisi Pemberantasan…

13 jam ago

Telkomsel Pastikan Kesiapan Infrastruktur Telekomunikasi untuk Pilkada 2024 di Area Pamasuka

infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Telkomsel Area Papua, Maluku,…

13 jam ago

Turun ke Pesisir Selatan, Andre Rosiade Pastikan Program Pusat Akan Mengalir Jika RA-NASTA Menang

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Turun lansuang serta menyempatkan diri bertemu dengan masyarakat di Pesisir Selatan,…

13 jam ago