infobanua.co.id
Beranda KALTIM Penajam Paser Utara Bacalon Bupati PPU Mudyat Noor Hadiri Diskusi FKMKPPU Jawab Tantangan IKN

Bacalon Bupati PPU Mudyat Noor Hadiri Diskusi FKMKPPU Jawab Tantangan IKN

PENAJAM, Infobanua.co.id – Bakal calon (Bacalon) Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Mudyat Noor, menghadiri acara diskusi publik festa yang diadakan oleh Forum Keluarga Mahasiswa Kabupaten Penajam Paser Utara (FKMKPPU) Samarinda yang dilaksanakan di Gedung Graha Pemuda. Sabtu (27/07/2024) malam.

diskusi publik tersebut bertema Peluang dan Tantangan menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), PPU Bisa Apa?

Sosok pria ramah yang merupakan, Ketua Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mengatakan, kehadiran IKN Nusantara merupakan salah satu keberkahan daerah, Namun juga disamping itu akan menjadi tantangan tersendiri bagi daerah Benuo Taka.

” PPU sudah mengalami perkembangan yang sangat pesat, dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang mencapai lebih dari Rp3,1 trilliun pada saat ini,” ujarnya.

sambungnya, fakta bahwa APBD saat ini mencapai Rp3,1 triliun, sementara pendapatan asli daerah tidak mencapai Rp200 milliar.

Kendati demikian, dari akumulasi Dana Bagi Hasil (DBH) masih menjadi tumpuan utama kebijakan fiskal turunan, sehingga menyebabkan ketergantungan kepada daerah.

““Artinya ini pemerintah harus mempersiapkan jauh sebelumnya, mengingat DBH ini memiliki sumber daya alam yang terbatas,” kata Mudyat.

Bakal Calon Bupati PPU berlatar belakang pengusaha ini, juga mengatakan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan hal yang paling fundamental dalam membangun suatu daerah.

“Ini juga merupakan bagian mengtasi kesenjangan yang akan muncul antara PPU dan IKN dalam segala sektor,” tegasnya.

Bagikan:

Iklan