Pesisir Selatan, infobanua.co.id – Sosok dan ketokohan Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar dinilai sangat layak dan cocok untuk mengikuti pertarungan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Barat (Sumbar) pada Pilkada serentak 2024.
Hal itu disampaikan Pengamat Politik Edi Indrizal yang juga sebagai Direktur Lembaga Survei Indonesia (LSI) wilayah Sumbar, Riau, Jambi dan Kepri, bahwa sosok Rusma Yul Anwar yang berlatar belakang se- orang guru, tentu memiliki nilai plus.
Kemudian, dengan majunya Rusma Yul Anwar yang saat ini sebagai Bupati Pesisir Selatan, tentu dia mampu mengangkat harkat martabat para guru yang ada.
“Sosok Rusma yang berlatar belakang se- orang guru, tentu juga nilai plus baginya. Majunya Rusma tentu juga mengangkat harkat martabat guru, “kata Edi Indrizal dikutip dari Koran Harian Umum Singgalang Rabu (31/7/2024).
Menurutnya, Rusma Yul Anwar merupakan Bupati Pesisir Selatan dinilai sangat cocok mendampingi dan berpasangan dengan Audy Joinaldy yang saat ini sebagai Wakil Gubernur (Wagub) Sumbar.
Sebab, sebut Edi, duet Audy dan Rusma Yul Anwar adalah perpaduan tokoh yang saling melengkapi. Sehingga, duet Audy dan Rusma bakal membuat pertarungan pada Pemilihan Gubernur (Pilbug) Sumbar lebih kompetitif.
“Saat ini pasangan yang sudah oke untuk Pilgub Sumbar baru Mahyeldi-Vasko, sedangkan yang lain masih sebatas simulasi. Tapi saya menilai pasangan Audy Joinaldy Rusma Yul Anwar akan membuat Pilgub Sumbar lebih kompetitif, “ungkap Edi yang juga Dosen FISIK Unand itu.
Meskipun demikian, sejauh ini duet Audy dan Rusma Yul Anwar memang tidak pernah muncul di berbagai media massa dan media sosial. Bahkan, yang muncul itu adalah duet Audy Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Audy-Emma Yohanna, atau Audy-Ganefri hingga pasa ngan Epyardi Asda-Audy.
“Perpaduan pasangan itu sah-sah saja. Tentu ada per timbangan dan alasan logis, munculnya beberapa pasangan itu, meski nama Audy tetap prioritas. Audy banyak muncul dan dipadukan dengan beberapa alternatif tokoh di Sumbar, “ujarnya.
Lanjutnya Edi mengatakan, sejak diumumkannya pasangan Mahyeldi-Vasko dari koalisi partai PKS dan Gerindra. Secara tidak langsung Audy terdepak. Momen itu kian hangat dan panas. Apalagi muncul pula baliho Audy Joinaldy yang juga siap maju sebagai calon gubernur. Tampilan baliho pun lebih hidup.
“Sejak itulah muncul ber bagai pendapat dan opini terkait akan majunya Audy Joinaldy sebagai cagub dan dipasangkan dengan bebe rapa tokoh. Tapi sekali lagi. hemat saya, yang pas dan ideal dampingi Audy adalah Rusma Yul Anwar,”ucapnya
Lebih lanjut Dosen FISIP Unand ini menyebutkan, alasan Audy berpasangan dengan Rusma lebih pas, karena lebih ba nyak keunggulan ketimbang figur lain.
Hal itu bisa dilihat berdasarkan pengalaman Pilkada, tokoh Pessel selalu menang telak di sana. Penduduk Pessel ba nyak pula. Seperti Nasrul Abit pada Pilgub 2015 yang dam pingi Irwan Prayitno.
Begitu pula pada Pilgub 2020, Nasrul Abit-Indra Catri menang telak di Pessel, walau secara provinsi Sumbar kalah dari pasangan Mahyeldi- Audy. Ini bukti pemilih di Pessel adalah menentukan.
“Ini tentu tidak harga mati. Parpol dan koalisinya tentu punya pertimbangan lain dalam mengusung pasangan calon kepala daerah. Pun figur kedua tokoh yang akan dipasangkan, cocok berpasangan atau tidak,” tutupnya.
IB
Nunukan, infobanua.co.id – Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT Pelni Cabang Nunukan…
Oleh: Andika Putra Wardana Seni pertunjukan tradisional sering kali terpinggirkan di tengah derasnya arus globalisasi.…
Tegal, infobanua.co.id - Penjabat (Pj.) Wali Kota Tegal, drg. Agus Dwi Sulistyantono, M.M., membuka Musyawarah…
Tangerang, Infobanua.co.id – Pengurus DKM Masjid Roudhotul Jannah Taman Cipulir Estate Cipadu Jaya, Kecamatan Larangan,…
Jakarta, 22 Desember 2024 – VRITIMES, sebuah platform distribusi siaran pers yang berfokus pada wilayah…
WSBP kembali menunjukkan kinerja luar biasa dengan menerima penghargaan Indonesia Best Corporate Secretary Awards 2024…