Categories: Daerah

Jalan Lansano Menuju Muara Surantih Selesai di Aspal, Nelayan Jalan Ini Rusak Parah Sejak Puluhan Tahun Lalu

Pesisir Selatan, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) menyelesaikan pengerjaan pengaspalan akses jalan Lansano menuju muara Surantih di Kecamatan Sutera hari ini, Selasa (3/9/2024).

Selesainya pengaspalan jalan tersebut mendapat respon positif oleh masyarakat sekitar dan para nelayan di Kecamatan Sutera. Sebab, akses jalan Lansano menuju Muara Surantih ini tidak pernah dibangun sejak puluhan tahun yang lalu.

Bahkan, sebagian masyarakat berharap dan juga telah meminta jalan itu diperbaiki semenjak zaman pemerintahan Bupati Darizal Basir (DB), tapi tidak kunjung diperbaiki.

“Alhamdulillah, akhirnya jalan ke Muara ini dibangun dan diaspal juga. Padahal, kami sudah meminta diperbaiki sejak dizaman bapak DB dulu jadi Bupati, “ungkap salah seorang nelayan sekaligus warga sekitar Roni (45) pada wartawan.

Karena sudah terealisasi untuk di aspal dalam tahun ini, ia mewakili para nelayan dan masyarakat sekitar mengucapkan terimakasih banyak kepada pemerintah daerah yang saat ini dipimpin oleh Bupati Rusma Yul Anwar.

“Memang dulu pak Bupati Rusma Yul Anwar sempat berjanji memperbaiki dan mengaspal jalan ke Muara ini dua tahun yang lalu. Dan Alhamdulillah, kita sangat berterimakasih kepada Bupati Rusma Yul Anwar karena sudah menjawab janji dan keluhan kami selama ini, “ucapnya.

Ucapkan terimakasih kepada Bupati Rusma Yul Anwar juga disampaikan oleh Wali Nagari Lansano, Nopen Hendri, dimana menurutnya, harapan masyarakat dan nelayan yang menginginkan akses jalan yang layak dan bagus telah bisa dinikmati pada hari ini.

Sebab, Muara Surantih ini merupakan salah satu pasar dan pusat perikanan yang ada di Kecamatan Sutera, dan Muara Surantih ini juga termasuk jatung perekonomian masyarakat dibidang perikanan di kecamatan tersebut.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada bapak Bupati, dan akses jalan ini memang menjadi harapan masyarakat dan nelayan disini, “katanya.

Saat ini tambahnya, masyarakat sangat senang dan bahagia karena akses jalan menuju ke Muara telah selesai dibangun dan di aspal oleh pemerintah daerah.

“Nelayan dan masyarakat sangat bahagia jalan ini dibangun, karena cukup lama jalan ini rusak parah tapi Alhamdulillah sekarang sudah selesai dikerjakan, “tutupnya.

Sementara itu, Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar didampingi Kepala Bidang Bina Marga dari Dinas PUTR, Eka Fahresi mengatakan, bahwa memang pembangunan infrastruktur jalan Lansano menuju Muara Surantih menjadi prioritas pemerintah daerah.

“Memang pengaspalan jalan ini menjadi prioritas kita, karena ini salah satu akses utama untuk mendukung perekonomian masyarakat terutama disektor perikanan, “ungkap Bupati Rusma Yul Anwar.

Ia menjelaskan, panjang pengaspalan jalan tersebut dibiayai menggunakan APBD sebesar Rp1,8 miliar dengan panjang sekitar 0.872 Km.

“Sekarang sudah berjalan pengerjaannya. Insyaallah besok jalan ini selesai dan bisa dinikmati oleh masyarakat dan para nelayan, “ujarnya.

Sehingga lanjut Rusma Yul Anwar, dengan selesainya pengaspalan jalan Lansano menuju Muara Surantih dapat memperlancar akses bagi nelayan dalam memproduksi hasil tangkap ikan di Kecamatan Sutera.

“Secara keseluruhan, pembangunan infrastruktur baik itu jalan atau gedung dan yang lainnya di Pesisir Selatan, kita targetkan harus mampu mendongkrak dan memajukan ekonomi masyarakat dan saling berkaitan. Agar beberapa sektor perekonomian masyarakat terangkat dari setiap pembangunan yang kita laksanakan dari Pemkab, “tutup Bupati Rusma Yul Anwar.

Sebelumnya, Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat Rusma Yul Anwar juga menyebutkan, jalan kabupaten berkondisi buruk terus berkurang setiap, seiring pertumbuhan jalan berkondisi baik.

Bahkan pertumbuhannya sejak tiga tahun terakhir tercatat di atas target yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026 yang hanya satu persen per tahu.

Artinya, progres pembangunan lebih cepat dari target,” ungkap bupati di Painan, pada Kamis lalu (21/06/2024).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) jalan kabupaten yang berkondisi baik di Pesisir Selatan pada 2021 hanya tercatat sepanjang 689,47 Kilometer saja dari total 2.333,18 Kilometer panjang jalan kabupaten.

Kemudian pada 2022 tumbuh menjadi 754, 59 Kilometer dan periode 2023 kembali tumbuh, mencapai 796,11 Kilometer. Pertumbuhan itu tercatat di atas 1,5 persen setiap tahunnya atau di atas rerata target yang ditetapkan.

Bupati melanjutkan kebijakan pembangunan jalan kabupaten selaras dengan visi ekonomi yang ada dalam RPJMD, yakni menjadikan potensi unggulan sebagai basis menuju kemandirian daerah dan pangan.

“Ya, kita prioritaskan di sentra-sentra pertanian, sehingga distribusi menjadi murah dan pendapatan petani bertambah,”tutup Bupati Rusma Yul Anwar.

IB

infobanua

Recent Posts

Pos Pengawasan Kelautan di Nunukan Ambruk, Pemprov Kaltara Dituding Lalai

Nunukan, infobanua.co.id - Bangunan Pos Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan di Nunukan, milik Dinas…

5 jam ago

DPRD Kalsel Umumkan Pengusulan Pemberhentian Gubernur Sahbirin Noor dan Pengangkatan Wakil Gubernur

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) resmi mengumumkan usulan…

11 jam ago

Program Prioritas Kementerian Koperasi jadi Trending Topic

Jakarta, infobanua.co.id - PROGRAM prioritas Kementerian Koperasi yang dijabarkan oelh Menteri koperasi Budi Arie Setiadi…

12 jam ago

Setyo Budiyanto Terpilih jadi Ketua KPK Periode 2024-2029

Jakarta, infobanua.co.id - KOMISI III DPR RI menetepkan Komjen Setyo Budiyanto sebagai Ketua Komisi Pemberantasan…

12 jam ago

Telkomsel Pastikan Kesiapan Infrastruktur Telekomunikasi untuk Pilkada 2024 di Area Pamasuka

infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Telkomsel Area Papua, Maluku,…

12 jam ago

Turun ke Pesisir Selatan, Andre Rosiade Pastikan Program Pusat Akan Mengalir Jika RA-NASTA Menang

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Turun lansuang serta menyempatkan diri bertemu dengan masyarakat di Pesisir Selatan,…

13 jam ago