Bupati HST Pimpin Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
Barabai, infobanua.co.id – Bupati Hulu Sungai Tengah, H. Aulia Oktafiandi, bersama jajaran pemerintah daerah dan masyarakat, memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan penuh khidmat. Acara yang digelar pada Kamis, 11 September 2024, di Rumah Dinas Bupati ini juga dihadiri oleh para ulama, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari berbagai organisasi keagamaan.
Baca Juga:
Peringatan Maulid Nabi ini menjadi ajang penting untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. Bupati Aulia Oktafiandi dalam sambutannya menekankan pentingnya meneladani nilai-nilai keislaman yang diajarkan oleh Rasulullah SAW dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.
Baca Juga:
“Semoga kita semua dapat meneladani akhlak mulia Rasulullah dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Dengan nilai-nilai keislaman, kita akan membangun Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang lebih sejahtera dan berkeadilan,” ujar Bupati Aulia.