Categories: Berau

PMI Rayakan HUT Ke 79 Bupati Harap Seluruh Relawan Terus Mengabdi Bagi Kemanusiaan Tanpa Pandang Bulu

BERAU. infobanua.co.id – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas menghadiri upacara dalam rangka memperingati HUT ke-79 PMI, Kamis (19/9/2024) di Stadion Olimpic Mini Teluk Bayur. Kegiatan ini dirangkai dengan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) ke-7 PMR. Diikuti 10 SMA/sederajat dan 8 SMP. Adapun pemberian penghargaan kepada pendonor aktif oleh Bupati Sri Juniarsih.

Bupati menyampaikan, PMI memiliki peran yang cukup kompleks di tengah masyarakat. Tidak hanya sebagai bank darah saja tapi PMI juga dapat berperan dalam menjaga lingkungan. Melalui program bibit tanam tumbuh dengan melibatkan relawan untuk membantu penghijauan dan penanaman pohon.

Dengan memberikan pelatihan ke sejumlah sekolah-sekolah melalui PMR. Serta menjaga bibit yang ditanam sampai tumbuh. Melalui program ini diharapkan penghijauan lingkungan dapat terwujud. Dan kelestarian hutan kembali terjaga. “Dalam program ini ditargetkan 4 juta pohon dapat tumbuh,” ucapnya.

Dalam Jumbara ke-7 PMR ini juga diharapkan bisa memberikan manfaat kepada para peserta. Melalui bimbingan yang diberikan dalam Jumbara ini dapat meningkatkan kepedulian dan kesetiakawanan sosial. “Saya harap seluruh relawan terus mengabdi bagi kemanusiaan tanpa pandang bulu. Mari kita laksanakan amanah kegiatan PMI dengan penuh profesionalitas, transparan dan akuntabel. Sehingga dapat dukungan dari berbagai pihak. Dedikasikan diri untuk kemanusiaan. Dan aksi adaptasi iklim,” harapnya.

Kegiatan ditutup dengan pemotongan tumpeng dan penyematan tanda peserta Jumbara. (Ski Adv)

infobanua

Recent Posts

KKP Apresiasi Polda Lampung Ungkap Penyelundupan Baby Lobster

LAMPUNG, infobanua.co.id – Keberhasilan Ditpolairud Polda Lampung dalam mengungkap penyelundupan benih bening lobster (BBL) atau…

31 menit ago

Tim Gabungan Gagalkan Penyelundupan 237.305 Benih Lobster di Bintan

BATAM, infobanua.co.id - Tim Gabungan dari Bareskrim Polri, Kanwil DJBC Kepri, dan Lantamal IV Batam…

34 menit ago

Pemkab Pesisir Selatan Bakal Perbaiki Saluran Irigasi di Rawang Gunung Malelo Surantih

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) bakal segera memperbaiki saluran…

40 menit ago

Para Developer Mengikuti Dumai Property Expo 2024 Bersama Pihak Sponsor

Dumai, infobanua.co.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H Indra Gunawan menjadi Keynote Speaker Talkshow…

44 menit ago

Gubernur Kaltara Berikan Keringanan Penghapusan Sanksi Administrasi PKB dan BBNKB

NUNUKAN, infobanua.co.id - Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) mengumumkan kebijakan penghapusan…

1 jam ago

Emak-Emak Dikampung Langgai Siap Menangkan RA-NASTA di Pilkada Pesisir Selatan

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Dihadiri ratusan kaum ibu-ibu (Emak-emak) saat kampanye ideologi di Kampung Langgai,…

1 jam ago