Categories: Kotawaringin Timur

Rencana Pembentukan Dusun Teluk Tewah Desa Luwuk Bunter Dibahas

Sampit, infobanua.co.id – Rapat rencana akan dibentuk Dusun Teluk Tewah desa Luwuk Bunter, Kecamatan Cempaga Kabupaten Kotawaringin Timur, Jum,at (27-9-2024) bertempat di rumah Kepala desa Luwuk Bunter, Kurnaen Noor yang dihadiri Camat Cempaga serta pegawai kecamatan, Kapolsek Cempaga, Kepala desa Luwuk Bunter dan perangkat, tokoh Masyarakat dan agama desa Luwuk Bunter (dusun Teluk Tewah).

Dalam musyawarah desa tersebut dipimpin langsung oleh Kades Luwuk Bunter Kurnaen Noor di damping oleh natulen rapat Kristin Marenda (Sekdes) dan Narasumber di antaranya Camat Cempaga Ady Candra, Tuak Taru (Kasi Pembangunan kecamatan) dan Suparjo (Ketua BPD).

Materi yang dibahas dalam Musdes tersebut pembahasan tentang pembentukan Dusun Teluk Tewah desa Luwuk Bunter, Pembentukan tim persiapan pembentukan Dusun Teluk Tewah (tim 7) dan pembahasan tentang rancangan peraturan desa serta pembentukan Dusun Teluk Tewah.

Dari pantauan infobanua Sampit saat mengikuti rapat musyawarah desa Luwuk Bunter tersebut telah disepakati dan berketetapan menjadi kesepakatan akhir bahwa peserta musyawarah desa setuju tapal batas desa Luwuk Bunter dan Dusun Teluk Tewah yaitu batas Rukun Tetangga yang sebelumnya disepakati bersama.

“Jadi tidak ada alasan lagi ditundanya pembentukan Dusun Teluk Tewah ini, di karenakan antara Masyarakat desa Luwuk Bunter dan Dusun Teluk Tewah menyetujui, ” ungkap camat Ady Candra kepada peserta rapat musyawarah desa.

Menanggapi akan dibentuknya Dusun Teluk Tewah, Supian Hadi anggota dewan dari partai PAN Dapil IV, sangat mendukung sekali usulan pembentukan Dusun Teluk Tewah desa Luwuk Ranggan ini. Ia berharap rencana pembentukan Dusun Teluk Tewah ini bisa berjalan sesuai harapan Masyarakat.

“Mudah mudahan saja rencana pembentukan Dusun Teluk Tewah desa Luwuk Bunter ini berjalan lancer,”harap Supian Hadi.

Zainal.

infobanua

Recent Posts

KKP Apresiasi Polda Lampung Ungkap Penyelundupan Baby Lobster

LAMPUNG, infobanua.co.id – Keberhasilan Ditpolairud Polda Lampung dalam mengungkap penyelundupan benih bening lobster (BBL) atau…

3 jam ago

Tim Gabungan Gagalkan Penyelundupan 237.305 Benih Lobster di Bintan

BATAM, infobanua.co.id - Tim Gabungan dari Bareskrim Polri, Kanwil DJBC Kepri, dan Lantamal IV Batam…

3 jam ago

Pemkab Pesisir Selatan Bakal Perbaiki Saluran Irigasi di Rawang Gunung Malelo Surantih

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) bakal segera memperbaiki saluran…

3 jam ago

Para Developer Mengikuti Dumai Property Expo 2024 Bersama Pihak Sponsor

Dumai, infobanua.co.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H Indra Gunawan menjadi Keynote Speaker Talkshow…

3 jam ago

Gubernur Kaltara Berikan Keringanan Penghapusan Sanksi Administrasi PKB dan BBNKB

NUNUKAN, infobanua.co.id - Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) mengumumkan kebijakan penghapusan…

3 jam ago

Emak-Emak Dikampung Langgai Siap Menangkan RA-NASTA di Pilkada Pesisir Selatan

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Dihadiri ratusan kaum ibu-ibu (Emak-emak) saat kampanye ideologi di Kampung Langgai,…

3 jam ago