infobanua.co.id
Beranda Daerah Merasa Terancam dan Dirugikan, Wartawan di Pesisir Selatan Laporan Akuan Facebook Aldi Putra ke Polisi

Merasa Terancam dan Dirugikan, Wartawan di Pesisir Selatan Laporan Akuan Facebook Aldi Putra ke Polisi

Pesisir Selatan, infobanua.co.id – Seorang wartawan di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) Didi Someldi Putra secara resmi melaporkan akun Facebook @Aldi Putra ke Polres setempat hari ini.

Laporan tersebut berbuntut dari postingan atas nama Aldi Putra di akun media sosial Facebooknya, dan akun tersebut juga menyebarkan informasi tempat tinggal lengkap dan nama istrimya serta nama ayah istrinya.

“Pelaporan ini berawal dari postingan @Aldi Putra,” kata Didi Someldi Putra di Painan, Kamis, 17 Oktober 2024.

Ia menjelaskan, kemarin Rabu, 16 Oktober 2024, akun @Aldi Putra mengunggah postingan di Facebook-nya dengan menandai 50 akun lainnya, termasuk akun Son Makuwan.

Dalam postingan tersebut, Aldi Putra menuduh dirinya sebagai wartawan yang tidak netral dan berpihak pada seorang tokoh.

Kemudian, di postingan itu @Aldi Putra juga menuliskan alamat tempat tinggal Didi Someldi Putra, termasuk pekerjaan istri dan mertuanya.

“Postingan @Aldi Putra sangat merugikan saya sebagai wartawan. Postingan tersebut menyatakan bahwa saya berpihak dan menjelekkan pihak lain, yang sama sekali tidak benar. Selain itu, penyebaran informasi pribadi tersebut mengancam keamanan saya dan keluarga,” ungkap Didi.

Selain akun @Aldi Putra, dipelaporannya ke polisi, Didi Someldi juga melaporkan dua akun lainnya, karena keduanya merespon postingan @Aldi Putra dengan komentar yang merugikan dirinya.

“Total ada tiga akun Facebook yang saya laporkan termasuk @Adi Putra. Saya berharap ketiganya dapat dijerat dengan Pasal 27 ayat (3) UU ITE, Pasal 310 KUHP, dan Pasal 311 KUHP,” tutupnya.

IB

Bagikan:

Iklan