infobanua.co.id
Beranda Ekonomi AXIS Nation Cup 2024 SMK Medika Samarinda Melangkah ke Grand Final Kalahkan Ratusan Tim Sekolah dari Seluruh Kalimantan

AXIS Nation Cup 2024 SMK Medika Samarinda Melangkah ke Grand Final Kalahkan Ratusan Tim Sekolah dari Seluruh Kalimantan

BANJARMASIN, 28 OKTOBER 2024. Perjuangan sengit antar sekolah di ajang AXIS Nation Cup 2024 akhirnya menghasilkan pemenang dari babak regional di wilayah Kalimantan. Turnamen yang mengusung sistem grup ini berhasil mengerucutkan persaingan, mempertemukan sekolah-sekolah terbaik untuk berlaga di Banjarmasin, pada 25-26 Oktober 2024. Hasilnya, tim futsal SMK Medika Samarinda berhasil memetik kemenangan di regional dan mengantongi tiket ke Grand Final di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, 16 November 2024 mendatang.

Ajang regional final ini diikuti oleh 5 tim futsal dari berbagai sekolah yang merupakan perwakilan dari tiap kota, termasuk di antaranya SMKN 3 Banjarmasin, SMAN 2 Sampit, SMAN 1 Penajam Paser Utara, SMA Muhammadiyah 1 Pontianak, dan SMK Medika Samarinda sendiri. Mereka telah bersaing ketat menyisihkan sekitar 200 sekolah lain dari Balikpapan, Samarinda, Pontianak, Palangkaraya, hingga Banjarmasin menunjukkan kemampuan mereka di lapangan hijau dan semangat yang tak gentar dalam memperebutkan gelar juara.

Caretaker XL Axiata Kalimantan Area, Sarroso Dwi Panggah, mengatakan, “Kami mengucapkan selamat kepada semua sekolah yang berhasil melaju ke babak regional, terutama kepada tim dari SMK Medika Samarinda yang telah memenangkan tiket menuju Grand Final di Jakarta. Kami sangat bangga melihat semangat juang mereka dan berkomitmen untuk terus mendukung generasi muda berprestasi melalui turnamen ini.”

Sarroso menambahkan bahwa AXIS Nation Cup bukan sekadar turnamen, melainkan sarana untuk membina bakat muda Indonesia. Melalui turnamen futsal terbesar di tingkat SMA ini, XL Axiata melalui AXIS ingin berperan aktif dalam mendorong prestasi olahraga di kalangan pelajar sekaligus memperkuat brand positioning AXIS di kalangan anak muda, khususnya di pulau Kalimantan.

Secara nasional, AXIS Nation Cup 2024 melibatkan partisipasi dari 1.650 sekolah di 40 kota dengan total hadiah senilai Rp870 juta. Selain uang tunai, lima pemain terbaik juga akan mendapatkan kesempatan emas untuk mengikuti pelatihan eksklusif sebagai bagian dari program pengembangan mereka.

Rel/IB

Bagikan:

Iklan