Categories: SUMATERA UTARA

Loyalitas dan Dedikasi Tinggi Kepada Bangsa dan Negara, Peringati HUT Korpri ke 53

Medan, infobanua.co.id – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut menggelar Upacara Bendera peringati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke 53 Tahun 2024, di Lapangan Dalam Rutan I Medan. Jumat (29/11/2024).

Upacara diikuti seluruh Pegawai dan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Ka. Rutan I Medan, Alanta Imanuel Ketaren. Ka. Rutan membacakan Sambutan dari Presiden Republik Indonesia peringatan HUT Korpri ke 53, Tahun 2024.

“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Keluarga Besar KORPRI yang selama lebih dari setengah abad telah memberikan pengabdian terbaik, dengan loyalitas dan dedikasi tinggi kepada Bangsa dan Negara. Tema HUT Korpri kali ini, “KORPRI untuk Indonesia,” sangat tepat untuk menggambarkan peran KORPRI dalam perjalanan Bangsa,” ujarnya.

Lebih lanjut Ka. Rutan mengatakan, “Dengan diterbitkannya Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023, tentang Aparatur Sipil Negara, KORPRI akan bertransformasi menjadi Korps Pegawai ASN Rl, dengan tujuan utama untuk memperkuat jiwa Korps ASN sebagai Pemersatu Bangsa. Saya berharap KORPRI menjadi satu-satunya organisasi yang menaungi ASN, sehingga tidak ada dualisme dalam pembinaan ASN, dan menjadi wahana mempercepat penyebaran informasi program Pemerintah kepada Masyarakat.

KORPRI merupakan bagian integral dari Pemerintah, dan harus terus diperkuat. Sebagai komponen strategis Bangsa, KORPRI berperan sebagai perekat dan pemersatu Bangsa. Oleh karenanya, saya meminta agar KORPRI tetap diakomodasi dalam kedinasan, sehingga aspirasi ASN dapat ditampung dan disalurkan secara proporsional, serta profesional, untuk mendukung tugas- tugas Pemerintahan. ASN harus selalu menjunjung tinggi prinsip netralitas dan tetap setia kepada Negara, siapapun pemimpinnya,” tandasnya.

Upacara berlangsung khidmat dan lancar hingga akhir kegiatan, ditutup dengan berfoto bersama seluruh Pejabat Struktural beserta Petugas Rutan Kelas I Medan.

Erni

infobanua

Recent Posts

Soroti Turunnya Kemampuan Komunikasi Gen-Z, Webinar “MAXY Talk” Ajak Mahasiswa Bangun Relasi Interpersonal

Surabaya - Buku legendaris "How to Win Friends and Influence People" karya Dale Carnegie kembali…

6 jam ago

Catatan Akhir Tahun SMSI 2024: Serpihan Pemikiran Atraktif Prabowo Subianto Soal Pemberantasan Korupsi

Oleh: Theo Yusuf Ms, Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan SMSI “DAN saudara-saudara mengetahui bahwa Kemerdekaan…

9 jam ago

Mahasiswa Psikologi UPI YPTK Padang Mensosialisasikan “Peran Emosional dalam Pembentukan Kognisi Sosial Remaja” di Lingkungan Panti Asuhan Aisyiyah Lubuk Begalung-Padang

Padang, infobanua.co.id – Mahasiswa Program Studi Psikologi Universitas Putra Indonesia (UPI) YPTK Padang melaksanakan kegiatan sosialisasi…

10 jam ago

Forum Pemred SMSI Tegaskan Komitmen Tingkatkan Kualitas Jurnalis

infobanua.co.id - Ketua Umum Forum Pemred Media Siber Indonesia (SMSI), Dar Edi Yoga, didampingi Sekretaris…

10 jam ago

Kerja Sama Strategis: VRITIMES dan Halo-post.com Perluas Distribusi Informasi di Indonesia

Jakarta, 26 Desember 2024 – VRITIMES, platform distribusi siaran pers terkemuka di Asia Tenggara, resmi…

12 jam ago

PT Bambang Djaja – Pabrik Trafo yang Peduli Kesehatan Masyarakat

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, secara rutin melaksanakan kegiatan donor darah sebagai…

14 jam ago