Musrenbang Kecamatan Haruyan Bahas Prioritas Pembangunan 2025

Barabai, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan di Kantor Kecamatan Haruyan, Rabu (5/2/2025). Acara ini dihadiri oleh Bupati Hulu Sungai Tengah, H. Aulia Oktafiandi, yang diwakili oleh Staf Ahli Administrasi Umum, Ahmad Syahriani Effendi.
Camat Haruyan, Achmad Azhari, dalam laporannya menyampaikan bahwa tujuan utama Musrenbang kecamatan ini adalah untuk membahas dan menyepakati hasil-hasil musrenbang tingkat desa/kelurahan yang akan menjadi prioritas kegiatan pembangunan di wilayah Kecamatan Haruyan.
“Musrenbang ini bertujuan untuk menetapkan prioritas pembangunan di kecamatan yang belum tercakup dalam prioritas pembangunan desa. Selain itu, kami juga melakukan klasifikasi atas prioritas kegiatan pembangunan Kecamatan Haruyan sesuai dengan fungsi-fungsi SKPD,” jelas Achmad Azhari.
Acara ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk merencanakan pembangunan yang lebih baik dan lebih sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Kecamatan Haruyan. Diharapkan dengan adanya partisipasi aktif dari seluruh pihak, hasil dari Musrenbang ini dapat diimplementasikan dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat setempat.
Dil/IB