Categories: TANAH BUMBU

Kepala Desa di Kusan Hulu Berikan Cincin Kenangan untuk Bupati Zairullah Jelang Purna Tugas

BATULICIN, infobanua.co.id  – Tinggal menghitung hari, Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar akan menyelesaikan masa jabatannya sebagai kepala daerah. Sebelum menyerahkan kepemimpinan kepada Bupati terpilih, Andi Rudi Latief, pada 20 Februari 2025, Zairullah menyempatkan diri bersilaturahmi dengan warga dan tokoh masyarakat.

Dalam acara yang berlangsung pada Rabu (12/02/2025) di Kusan Hulu, Bupati yang juga dikenal sebagai pendiri Kabupaten Tanah Bumbu ini berkesempatan menyerahkan mushaf Al-Qur’an kepada warga.

Momen tersebut penuh haru, terutama saat para Kepala Desa memberikan cenderamata berupa cincin kenangan sebagai tanda jelang perpisahan dengan warga.

Selain disaksikan masyarakat,pemberian cinderamata berupa cincin, hadir pula para perwakilan forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan setempat.

Selain bersilaturahmi, Bupati Zairullah juga meresmikan gedung serbaguna di Desa Binawara, Kusan Hulu. Peresmian ini turut didampingi oleh Plt. Camat Kusan Hulu, M. Salafudin. Gedung ini diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan masyarakat setempat.

“Alhamdulillah, Kusan Hulu ada gedung serbaguna yang baru dibangun ,kalau begitu kita resmikan aja sudah sekarang ini sebelum habis masa jabatan,”ucap Bupati.

Dengan semakin dekatnya masa purna tugas, momen ini menjadi salah satu bentuk penghormatan dan kenangan bagi Zairullah Azhar dalam perjalanan kepemimpinannya di Tanah Bumbu.(. )

AddThis Website Tools
admin

Recent Posts

Aliansi Teknologi India–Indonesia: IndiaTechZone akan Mendorong Manufaktur Next Gen di Indonesia

Jakarta, 25 April 2025 — Indonesia Economic Forum, bekerja sama dengan Kementerian Investasi dan Industri…

60 menit ago

Petualangan Memikat di Danau Toba: Panduan Wisata Anti-Mainstream

Danau Toba kian populer sebagai destinasi wisata unggulan, baik bagi turis lokal maupun internasional. Ini…

1 jam ago

KAI Berikan Apresiasi kepada Stakeholder dan Mitra atas Dukungan Pengamanan Aset Negara

Tahun 2024 KAI berhasil melakukan sertifikasi aset seluas 12.984.360 meter persegi dan tertibkan aset seluas…

2 jam ago

Jelang Libur Panjang, BRI Finance Tawarkan Solusi Finansial Cerdas

Jakarta, 24 April 2025 – Bulan Mei 2025 dipenuhi dengan libur akhir pekan panjang yang…

2 jam ago

Energy Academy Gelar Pelatihan PPLB3, Tingkatkan Efisiensi Pengelolaan Limbah Berbahaya di Perusahaan

Sebagai bentuk dukungan terhadap implementasi sistem pengelolaan limbah yang aman dan berkelanjutan, Energy Academy kembali…

2 jam ago

Cara Efektif Menggunakan Litter Box Kucing Jenis Terbuka di Dalam Rumah

Penggunaan litter box kucing jenis terbuka memang memerlukan perhatian lebih, namun dengan cara yang tepat,…

2 jam ago