Kandangan, infobanua.co.id – UPZ Bank Kalsel, melalui Kantor Cabang Syariah Kandangan, memberikan bantuan sosial berupa 150 paket sembako untuk dhuafa. Kegiatan ini berkolaborasi dengan Institut Agama Islam (IAI) Darul Ulum Kandangan, sebagai bagian dari program penyuluhan hukum dan bakti sosial.
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Kantor Cabang Syariah Kandangan, Bapak Muhammad Fadjrin, kepada Rektor IAI Darul Ulum Kandangan, Bapak Dr. H. Mukhsin Aseri, M. Ag, M.H. Penerima bantuan sembako adalah masyarakat dhuafa yang membutuhkan bantuan di wilayah Kandangan.
Dengan adanya kolaborasi ini, UPZ Bank Kalsel berharap paket sembako yang diberikan dapat meringankan beban hidup para dhuafa. Program ini juga diharapkan menjadi wadah untuk mendorong masyarakat agar lebih peduli dan aktif dalam berbagi kepada sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan.
Bagi para donatur dan sahabat Bank Kalsel yang ingin menyisihkan sebagian hartanya, mereka dapat berpartisipasi dalam program kegiatan ini dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui rekening UPZ Bank Kalsel yang disediakan, yaitu:
- Rekening Zakat: 6500844928
- Rekening Infak dan Sedekah: 6500846214
Semua dana yang terkumpul akan digunakan untuk kegiatan sosial yang membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan. Untuk informasi lebih lanjut atau konfirmasi transfer, dapat menghubungi WA Center UPZ Bank Kalsel di nomor 0811505153.