Categories: SUMATERA UTARA

PT Pelindo Regional 1 Belawan Bagikan 350 Paket Takjil dalam Program Pelindo Berbagi Ramadhan 2025

Belawan, 18 Maret 2025 – PT Pelindo Regional 1 Belawan kembali menggelar aksi kepedulian di bulan suci Ramadhan dengan membagikan 350 paket takjil kepada masyarakat melalui program Pelindo Berbagi Ramadhan 2025. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Pelindo terhadap lingkungan sekitar, khususnya dalam membantu masyarakat menjalankan ibadah puasa.

Plh. Manager PT Pelindo Regional 1 Belawan, Sabtia, didampingi Junior Manager TU & RT, Zulhaydi Barika, serta para tenaga kerja PT Pelindo Regional 1 Belawan turut serta dalam pembagian takjil tersebut. Paket takjil disalurkan melalui Badan Dakwah Islamiah sebagai bagian dari sinergi antara Pelindo dan komunitas keagamaan di lingkungan sekitar.

Sebelumnya, PT Pelindo Regional 1 Belawan juga telah menyalurkan 300 paket sembako kepada tenaga kerja serta masyarakat sekitar wilayah operasional Pelindo. Kegiatan ini merupakan bagian dari total 54.560 paket sembako dan 34.300 paket takjil yang dibagikan oleh PT Pelindo di seluruh Indonesia selama Ramadhan 2025.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat dan pihak penerima manfaat. Dengan semangat kebersamaan, PT Pelindo Regional 1 Belawan terus berupaya untuk berkontribusi dalam aspek sosial, sejalan dengan komitmennya dalam menciptakan keseimbangan dan keberlanjutan bagi masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya.

Rel/Erni/IB

admin

Recent Posts

Menghadapi Era Digital: Keterampilan AI dan Cybersecurity Semakin Dibutuhkan

Jakarta, 18 Maret 2025 - Di era digital yang berkembang pesat, Artificial Intelligence (AI) dan…

2 jam ago

VRITIMES dan Dengkuler.com Jalin Kemitraan Strategis untuk Memperkuat Distribusi Informasi Digital

Jakarta, 18 Maret 2025 – VRITIMES, platform distribusi siaran pers terkemuka, resmi menjalin kerja sama strategis…

2 jam ago

Apa Itu VIDAA OS? Kenali Fitur dan Keunggulannya untuk Lifestyle – Smart TV Anda!

VIDAA OS adalah sistem operasi teknologi tinggi yang dikembangkan Hisense untuk mendukung pengalaman menonton yang…

2 jam ago

DKUMPP Kabupaten Banjar Lakukan Sidak di SPBU untuk Pastikan Ketersediaan BBM Menjelang Idulfitri

Astambul, infobanua.co.id – Menjelang Idulfitri 1446 H, Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP)…

3 jam ago

MiiTel Transformasikan Penjualan Manufaktur dengan AI

Jakarta, 18 Maret 2025 – Industri manufaktur tengah mengalami transformasi besar dengan adopsi kecerdasan buatan (AI)…

3 jam ago

Bupati Banjar Laksanakan Safari Ramadan ke-14 di Karang Intan

Karang Intan, infobanua.co.id – Bupati Banjar, H. Saidi Mansyur, bersama Wakil Bupati, Habib Idrus Al…

3 jam ago