Bupati Nunukan H.Irwan Sabri saat penanda tangannya Kerjasama dengan Universitas Hasanuddin (Unhas)
Makassar, infobanua.co.id — Pemerintah Kabupaten Nunukan resmi menjalin kerja sama strategis dengan Universitas Hasanuddin (Unhas) melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani langsung oleh Bupati Nunukan, H. Irwan Sabri, dan Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc. Penandatanganan berlangsung di Ruang Rapat Rektorat Lantai 8 Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar.
Kerja sama ini mencakup bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta pengembangan sumber daya manusia, yang sejalan dengan visi-misi Bupati Nunukan H. Irwan Sabri dan Wakil Bupati Hermanus S.Sos. Tujuannya adalah meningkatkan kompetensi aparatur pemerintahan agar mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Perguruan tinggi adalah lembaga strategis dalam percepatan pembangunan. Dengan sumber daya yang dimiliki, kami harap Unhas dapat berperan aktif mendukung kemajuan Kabupaten Nunukan,” ujar Bupati Irwan dalam sambutannya.
Ia menekankan bahwa sinergi ini diharapkan tidak berhenti pada seremonial penandatanganan, melainkan berlanjut pada implementasi program nyata. “Kita ingin kolaborasi ini menghasilkan karya, solusi, dan inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat,” tegasnya.
Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan Pemkab Nunukan terhadap Unhas sebagai mitra strategis. Ia berharap kerja sama ini dapat melahirkan program-program unggulan yang berdampak langsung pada pembangunan daerah.
Acara ini turut dihadiri oleh jajaran pejabat Unhas dan Pemkab Nunukan, termasuk Wakil Rektor, Dekan Fakultas Kedokteran Gigi, Direktur Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Unhas, serta Sekda Kabupaten Nunukan, Kepala BKPSDM, dan pejabat struktural lainnya.
(Yuspal/HMS)
Jakarta, infobanua.co.id - Anggota Komisi III DPR RI, Hinca Panjaitan, mengapresiasi kinerja kepolisian dalam pengamanan…
Dalam momen memperingati hari Kartini, yang diperingati setiap tanggal 21 April 2025, PT Kereta Api…
Dalam upaya memperkuat transparansi dan memberantas kejahatan keuangan, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik…
MARTAPURA, infobanua.co.id – Bappedalitbang Kabupaten Banjar mengikuti dua agenda penting yang digelar secara virtual oleh…
MARTAPURA, infobanua.co.id – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Banjar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek)…
MARABAHAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Barito Kuala menggelar apel pagi rutin yang dirangkaikan dengan peringatan…