Kepala BKPSDM Kota Blitar, Kusno.
Blitar, infobanua.co.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar, melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) sedang menyelesaikan Penerbitan Pertimbangan Teknis (Pertek) atau Nomor Induk Pegawai (NIP) untuk para peserta yang telah lolos seleksi dan melakukan pemberkasan melalui akun SSCASN masing-masing.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Blitar, Kusno, menuturkan, dari 96 formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang tersedia, lebih dari 50% sudah menerima Pertek. Sementara yang lainnya masih menunggu proses penyelesaian dari BKN.
“Pertek sudah terbit semua, pengangkatan akan segera dilakukan,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Blitar, Kusno, Sabtu 12-05-2025.
Menurut Kusno, ditargetkan seluruh dokumen pengangkatan dapat diserahkan pada akhir April 2025 ini.
Untuk itu para CASN yang telah lolos diharapkan sudah bisa mulai bergabung pada awal bulan Mei 2025 mendatang.
”Namun sebelum itu, ada penyerahan Surat Keputusan (SK) dahulu dari Walikota,” jlentrehnya.
Lebih dalam Kusno menuturkan, para CASN bisa terus memantau perkembangan melalui akun Instagram resmi BKN.
Jika SK telah diterbitkan, para CASN akan diundang untuk mengikuti penyerahan SK secara langsung.
“Dengan memantau secara berkala informasinya, CASN yang lokasi rumahnya jauh bisa mulai mempersiapkan dari sekarang,” terangnya.
Masih menurut Kusno, karena CASN yang tercatat domisilinya di luar Kota Blitar tentu harus menyiapkan segala keperluan yang dibutuhkan. Seperti tempat tinggal atau rumah kost dan kebutuhan lainnya.
“Untuk itu para CASN diharapkan bisa mengikuti penyerahan SK pengangkatan dengan lancar dan tidak ada kendala,” pungkasnya.
Sekedar untuk diketahui bahwa, rekrutmen CASN 2024 di Kota Blitar membutuhkan 96 formasi.
Rangkaian test seleksi telah dilaksanakan pada akhir tahun 2024 lalu, di Gedung Kesenian, jalan Kenari, Kelurahan Plosokerep, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. (Eko.B).
Blitar, infobanua.co.id - Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Blitar mulai mempersiapkan pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru…
Martapura Timur, infobanua.co.id – Ribuan jemaah dari berbagai penjuru Kalimantan Selatan memadati Musala Raudhatul Anwar…
Purwakarta, infobanua.co.id – Suasana khidmat dan penuh semangat menyelimuti Masjid Agung Bait Yusuf, Purwakarta. Hari…
Sebagai upaya mendukung lahirnya pemimpin lapangan yang kompeten dan bertanggung jawab di sektor tambang, Energy…
Jakarta, 17 April 2025 – BINUS University secara resmi meluncurkan kantin terbaru di BINUS @Kemanggisan…
Artikel "Meningkatkan Kualitas dan Fungsi Ruang Kantor dengan Teknologi Audio Visual" oleh Melvin Halpito, Managing…