Pelatihan Excellent Service bagi para kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Anjir Pasar, yang dibuka secara resmi oleh Bupati Barito Kuala H. Bahrul Ilmi
Banjarmasin, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Barito Kuala (Batola) terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik hingga ke tingkat desa. Salah satu wujud komitmen tersebut adalah pelaksanaan Pelatihan Excellent Service bagi kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Anjir Pasar, yang secara resmi dibuka oleh Bupati H. Bahrul Ilmi, Jumat (11/04) di Hotel Nasa, Banjarmasin.
Pelatihan ini diikuti oleh seluruh kepala desa dan perangkatnya dari Kecamatan Anjir Pasar dan akan berlangsung selama empat hari tiga malam. Tujuannya adalah untuk memperkuat kapasitas aparatur desa dalam memberikan pelayanan publik yang cepat, tepat, dan humanis.
“Desa adalah garda terdepan dalam pelayanan masyarakat. Aparatur desa harus mampu tampil sebagai pelayan publik yang ramah, responsif, dan solutif,” tegas Bupati Bahrul Ilmi dalam sambutannya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Barito Kuala, Moch. Aziz, turut memberikan sambutan. Ia menekankan pentingnya keseriusan peserta selama pelatihan.
“Manfaatkan pelatihan ini sebaik-baiknya. Serap setiap materi karena ini adalah bekal untuk meningkatkan pelayanan di desa,” ujarnya.
Materi pelatihan mencakup pelayanan prima, komunikasi publik, etika birokrasi, hingga penanganan keluhan masyarakat. Semua disampaikan oleh fasilitator berpengalaman melalui metode interaktif seperti diskusi, simulasi, dan studi kasus.
Camat Anjir Pasar, H. Muhammad Yusuf, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pelatihan ini. Ia berharap para peserta dapat langsung menerapkan ilmu yang diperoleh dalam pelayanan sehari-hari.
“Ini langkah maju untuk pemerintahan desa. Semoga hasil pelatihan ini benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.
Melalui pelatihan ini, Pemkab Barito Kuala berharap dapat mencetak aparatur desa yang profesional dan berintegritas, siap menjadi agen perubahan di wilayah masing-masing. (Rnld)
Hisense, merek terkemuka dalam elektronik konsumen global dan peralatan rumah tangga, meluncurkan proyektor laser pure…
Bubur Ayam Jakarta 46 bukan hanya soal rasa, tapi juga perjalanan dari usaha kecil menjadi…
BANJARMASIN, infobanua.co.id – Tim Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Kalimantan Selatan melakukan pengecekan harga dan…
Tegal, infobanua.co.id - Memperingati Hari Kartini, Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah bersama Dinas Pengendalian…
BATULICIN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar upacara peringatan Hari Kartini pada Senin, 21…
BATULICIN, infobanua.co.id – Turnamen Billiard International Batulicin Open 2025 resmi ditutup oleh Wakil Bupati Tanah…