Categories: BANJARMASIN

Banjarmasin Terancam Menjadi Zona Merah Kembali, Waspadalah !

BANJARMASIN, infobanua.co.id – Perkembangan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kota Banjarmasin masih perlu diperhatikan serius.

Benar saja. Faktanya, kasus penderita Covid-19 di Kota Banjarmasin kembali mengalami penambahan.

Menilik data terakhir yang dirilis Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, tercatat sebanyak 15 penambahan kasus dalam sehari. Rabu (16/12)

Alhasil, sejak menemukan kasus pertama pada pertengahan Maret lalu, hingga kini ibukota Kalsel sudah mencatat sebanyak 3.805 orang terpapar virus asal Wuhan, China tersebut.

Dirincikan, saat ini terdapat 91 kasus aktif; 35 pasien menjalani isolasi mandiri dan 56 sisanya menjalani isolasi di rumah sakit. Sementara, 3.467 orang dinyatakan telah sembuh, 175 jiwa meninggal dunia dan 72 kasus berasal dari luar wilayah.

Di sisi lain, Dinkes Banjarmasin juga mencatat ada dua kelurahan yang berubah status menjadi zona merah baru-baru ini.

Dua kelurahan tersebut ialah Pemurus Dalam, Kecamatan Banjarmasin Selatan dan Kelurahan Pelambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat.

Berubahnya status dua kelurahan ini disebabkan oleh melonjak kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19.

Warga Banjarmasin pun diminta untuk tidak terlena, faktanya penyebaran Covid-19 masih tetap ada. Wajib hukumnya menjalankan protokol kesehatan; memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun.

Kepala Dinkes Kota Banjarmasin, Machli Riyadi mengimbau masyarakat untuk meningkatkan solidaritas dan kekompakan bahu-membahu dengan disiplin melaksanakan protokol kesehatan.

“Ini juga disebabkan karena kelengahan masyarakat mengabaikan protokol kesehatan tersebut,” pungkasnya.

febri

admin

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

6 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago