infobanua.co.id
Beranda BANJAR Pasar Kuliner Barokah Martapura Pusat Kuliner dengan Harga Terjangkau

Pasar Kuliner Barokah Martapura Pusat Kuliner dengan Harga Terjangkau

MARTAPURA – Kawasan Pasar Martapura memiliki warung yang menyediakan berbagai menu makanan dan minuman. Nama warung itu, Pasar Kuliner Barokah.

Warung itu baru saja diresmikan Pemerintah Kabupaten Banjar pada 2 Mei 2019 lalu. Di Pasar Kuliner Barokah dan Syariah itu, semua warung, diberi label menu makan dan minum yang dengan tarif sesuai.

Direktur Perusahaan Daerah Pasar Bauntung Batuah Martapura, Rusdiansyah memberi rekomendasi dan saran pengunjung untuk makan dan minum di Pasar Kuliner Barokah agar tak menyesal. “Kalau membeli makanan dan minuman tidak punya menu dan tarif harga bukan di wilayah Pasar Martapura. Sebab semua warung ada menu dan tarif harga menunya,” kata Rusdiansyah.

Di Pasar Kuliner Barokah dan Syariah itu, semua warung makan dan minum mematok tarif harga sesuai menu. Menu udang misalnya Rp 25 ribu satu porsi. Jika Anda makan berdua pasangan, Rp 50 ribu.

Itu belum tambah nasi dan minumnya. “Kami pedagang di kawasan Pasar Martapura, khususnya di Pasar Kuliner Barokah wajib mencantumkan menu dan harga makanan,” kata Abdul Halim, pedagang sate H Kadir. rel/bp

 

 

Bagikan:

Iklan