Pemkot Blitar Siapkan GOR Soekarno-Hatta Menjadi Rumah Sakit Lapangan covid-19
Blitar, Infobanua.co.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar, setelah warga masyarakat sekitar Gedung Olah Raga (GOR) Soekarno-Hatta jalan Kalimantan, sepakat dapat menerima kalau GOR Soekarno-Hatta untuk Rumah Sakit lapangan sebagai antisipasi lonjakan pasien covid-19.
Maka Pemkot Blitar mulai mempersiapkan GOR Soekarno-Hatta Kota Blitar menjadi Rumah Sakit lapangan sebagai antisipasi lonjakan pasien covid-19, dan ada sekitar 300 bed yang disediakan.
Direktur RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar, dr.Ramiadji Sp.B mengatakan, nantinya Rumah Sakit lapangan tersebut menjadi Rumah Sakit extension RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar.
“Selain menyiapkan fasilitas selayak Rumah Sakit Umum, kami juga menyiapkan tenaga kesehatan. Tapi semua persiapan itu membutuhkan waktu,” kata Direktur RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar, dr.Ramiadji Sp.B, Minggu 01-08-2021.
Menurut Ramiadji, satu unit ruang isolasi minimal membutuhkan 20 orang perawat.
Rumah Sakit lapangan akan digunakan untuk perawatan pasien covid-19 yang bergejala ringan dan sedang.
Sedangkan untuk perawatan pasien bergejala berat tetap diupayakan di Rumah Sakit rujukan.
“Ada sebanyak 300 buah bed sudah kami sediakan untuk kebutuhan Rumah Sakit lapangan di GOR Soekarno-Hatta,” jlentrehnya.
Selanjutnya Ramiadji menjelaskan, persiapan tersebut sudah mulai dilakukan sejak hari Jum’at kemarin.
“Persiapan ini sudah mulai kami lakukan sejak hari Jum’at kemarin,” pungkasnya. (Eko.B)