Categories: Jawa Barat

Aksi Bentangkan Kain Merah Putih Sepanjang 76 Meter di Atas Waduk Cirata

Cianjur, infobanua.co.id – Pasukan Pengibaran Bendera (Paskibra) Kecamatan Ciranjang bersama dengan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan dan jajaran lainnya melakukan pembentangan kain merah putih sepanjang 76 meter di atas Waduk Cirata.

Aksi yang dilakukan para peserta kegiatan tersebut sebagai wujud kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 76

Ketua Paskibra Kecamatan Ciranjang, Yadi Mulyadi mengatakan, persiapan yang dilakukan cukup singkat namun tetap matang dengan tetap memperhatikan keselamatan.

“Kita mempersiapkan ini hanya dua hari dan memberikan pemahaman kepada anak Paskibra agar jangan tegang serta tetap tenang dalam melaksanakan kegiatan,”katanya.

Pihaknya berterimakasih kepada unsur Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cianjur, Satpol air Polres Cianjur dan pihak Kecamatan Ciranjang yang turut mendukung kegiatan tersebut.

“Berkat kerjasama semua pihak, alhamdulillah kegiatan pembentangan kain merah putih ini berjalan dengan baik,”jelasnya.

Sementara itu Plt Camat Ciranjang, Teguh sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Hal tersebut sebagai wujud kecintaan kepada NKRI.

“Saya sangat mengapresiasi atas apa yang dilakukan, tentu ini patut menjadi contoh bagi semua khususnya kalangan muda yang melakukan kegiatan positif,”pungkasnya.

(Byu).

infobanua

Recent Posts

Apparel Casual untuk Mahasiswa: Tampil Trendi dan Nyaman dengan Produk Bodypack

Kuliah adalah salah satu fase penting dalam kehidupan seorang mahasiswa. Di masa ini, penampilan menjadi…

2 jam ago

Diduga Program PKH dan BPNT Gagal Sasaran, Warga Desa Bengle Kecewa Berat

Karawang, infobanua.co.id - Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial…

2 jam ago

Cara Beli Bitcoin di Indonesia: Panduan Sederhana untuk Pemula yang Baru Mulai

Bitcoin adalah salah satu cryptocurrency paling populer di dunia, dan semakin banyak orang di Indonesia…

8 jam ago

Penumpang Puas Berkali-kali Naik Taksi Online Listrik Evista di Dua Bandara

Para penumpang di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, dan Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, memberikan…

9 jam ago

Meningkatkan Kualitas Jurnalisme, KTP2JB Gelar Sosialisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Pentingnya kegiatan sosialisasi untuk meningkatkan pemahaman pengelola media dan jurnalis tentang hak…

15 jam ago

4 Alasan untuk Mulai Gunakan Dompet Crypto Indonesia untuk Kelola Aset Digital

Dalam era digital yang semakin maju, aset kripto telah menjadi salah satu instrumen investasi yang…

23 jam ago