Categories: Blitar

Gegara Cincin Tindik Alat Kelaminnya Macet, Pemuda Blitar Datangi Petugas Damkar

Blitar, Infobanua.co.id – Ada-ada saja yang diperbuat oleh warga Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar ini.

Betapa tidak, gegara alat kelaminnya ditindik cincin, dan kunci tindiknya macet, akhirnya panik dan mendatangi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar).

Pemuda berinisial MR (25) warga Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, mendatangi Kantor Pemadam Kebakaran Kabupaten Blitar, meminta bantuan petugas Damkar untuk melepas cincin tindik atau anting yang dipasang di alat kelaminnya.

Kepala Unit Pelaksana Tugas Damkar Pemkab Blitar, Andi Putra Sagita, mengatakan, MR datang ke kantor Damkar Kabupaten Blitar, seraya berbisik kepada salah satu petugas.

Mereka minta tolong agar petugas melepaskan cincin yang terpasang di kelaminnya.

“Kepada petugas korban mengaku kesulitan melepas cincin tindik pada alat kelaminnya, sebab kunci tindiknya macet. Karena panik akhirnya mencari informasi lewat google dan mengarah pada Damkar Kabupaten Blitar yang kemudian meminta bantuan,” kata Kepala Unit Pelaksana Tugas Damkar Pemkab Blitar, Andi Putra Sagita, Selasa 01 Maret 2022.

Menurut Andi hal tersebut merupakan kali pertama mereka dan teman-temannya menangani kasus semacam ini.

“Akhirnya butuh waktu 15 menit, tim Pemadam Kebakaran berhasi melepas cincin tindik atau anting tersebut,” jlentrehnya.

Lebih dalam Andy menuturkan, akhirnya tindik yang berada di kelaminnya berhasil dilepas dengan cara memotong cincin tindiknya.

“Akhirnya tindik yang mengunci kelaminnya berhasil kami lepas dengan cara memotong cincin tindiknya,” pungkas Andy sambil menahan tawa. (Eko.B). 

admin

Recent Posts

UPZ Bank Kalsel Salurkan Rombong Barakah untuk UMKM di Marabahan dan Handil Bakti

Banjarmasin, infobanua.co.id – Sebagai upaya mendukung pemberdayaan masyarakat golongan menengah ke bawah sekaligus mengurangi angka…

2 jam ago

UPZ Bank Kalsel Memberikan Bantuan Rombong Barakah Kepada 2 Orang Mustahik Melalui Kantor Cabang A. Yani Banjarmasin

Banjarmasin, infobanua.co.id - Dalam rangka meningkatkan sumber pendapatan masyarakat golongan menengah ke bawah, serta dalam…

2 jam ago

Bank Kalsel Serahkan Rombong Barakah untuk Mendukung UMKM Kalangan Menengah Bawah

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dalam upaya meningkatkan pendapatan masyarakat menengah ke bawah sekaligus mengurangi angka kemiskinan…

3 jam ago

Korban Jatuh dari Kelotok di Aluh-Aluh Ditemukan Meninggal Dunia

Banjar, infobanua.co.id – M. Saidi (45), warga yang dilaporkan jatuh dari kelotok di Muara Sungai…

4 jam ago

Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Lakukan Sidak SPBU di Wilayah Kalimantan Selatan

Banjarmasin, infobanua.co.id - Dalam rangka memastikan kelancaran distribusi bahan bakar minyak (BBM) dan layanan prima…

5 jam ago

Diskominfo Kalsel Gelar Pelatihan CSCU untuk Tingkatkan Keamanan Siber

Banjarmasin, infobanua.co.id – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menyelenggarakan pelatihan…

5 jam ago