Categories: HULU SUNGAI UTARA

Kapolres HSU Pimpin Pelaksanaan Malam Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan Tabur

Amuntai, infobanua.co.id – Kapolres Hulu Sungai Utara AKBP Moch Isharyadi Fitriawan, SIK memimpin langsung pelaksanaan, apel kehormatan dan malam renungan suci di taman makam Pahlawan Tabur Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Selasa (16/08/2022)

Apel kehormatan dan renungan suci ini, merupakan agenda rutin setiap tahunnya dalam rangka memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus, sebagai penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan negara republik indonesia.

“Kami bersumpah dan berjanji, perjuangan saudara saudara adalah perjuangan kami pula, dan jalan kebaktian yang saudara – saudara tempuh jalan kami pula. Kami berdoa semoga arwah saudara saudara di terima oleh Tuhan Yang Maha Esa, serta mendapat tempat yang sewajarnya.” ucap Kapolres HSU dalam menyampaikan naskah pidatonya,

Sementara itu, disamping mendoakan para syuhada yang telah gugur di dalam perjuangan, dalam acara ini juga dilakukan penyalaan obor dan lilin.

Apel kehormatan dan malam renungan suci dihadiri Plt. Bupati HSU H Husairi Abdi, Ketua DPRD HSU Almien Ashar Safari, Dandim 1001 Amuntai Balangan, Kepala Pengadilan Negeri Amuntai, Kepala Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Utara, Kepala Pengadilan Agama HSU, Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah HSU, jajaran personel TNI dan Polri serta Pramuka.

Fai/IB

admin

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

12 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

13 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago