Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Puskesmas Margasari Periode 2022-2027 dikukuhkan
Rantau, infobanua.co.id – Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Persatuan Perawat Nasional Indoensia (PPNI) Puskesmas Margasari Periode 2022-2027 resmi dilantik.
Pelantikan dipimpin langsung Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Tapi, Muhammad Iskandar, S. Kep. NERS, Jumat (16/12/2022).
Turut hadir dalam Pelantikan DPK PPNI Puskesmas Margasari, Kepala Puskesmas Margasari, Hernadi,S.Kep.MM, Pengurus Ikatan Bidan Margasari dan pengurus DPK PPNI Kabupaten Tapin dan Margasari.
Ketua DPK PPNI Puskemas Margasari Terpilih, Muhammad Thariq Aziz, AMK, S.Kom mengatakan, berharap kita semua yang masuk dalam DPK PPNI Margasari kita bersama-sama saling bekerjasama kompak dan rukun.
“Semoga organisasi kita semakin jaya dan sukses kedepannya,“ harapnya
Saya Selaku Ketua DPK PPNI Margasari terpilih untuk periode 2022-2027 mengusung visi pelopor organisasi profesi yang smart.
“Dengan visi tersebut menjadikan organisasi keperawatan yang professional yang smart sehingga dapat memberikan pelayanan bermutu kepada masyarakat,“ ujarnya.
Untuk Misi kita meningkatkan tata kelola organisasi yang berkinierja tinggi dan berkelanjutan berbasis tegnologi informasi, transfaran dan akuntabel. Kemudian meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan tegnologi Pendidikan peralatan sebagai dasar inovasi pengembangan profesi perawat untuk memberikan pelayanan bermutu kepada masyarakat.
Sementara untuk kepengurusan DPK PPNI Margasari yang dilantik berjumlah 50 orang gabungan dari Perawat Puskesmas Candi Laras Selatan, Puskesmas Candi Laras Utara dan Perawat yang bertugas Klinik Perusahaan-perusahaan di Margasari.
Sementara itu, Ketua DPD PPNI Kabupaten Tapin, Muhammad Iskandar, S. Kep. NERS mengapreseasi dan mendukung pelantikan kepengurusan DPK PPNI Puskesmas Margasari untuk periode 2022-2027.
“Kita dari DPD akan terus mendukung para perawat ini, karena bagaimana pun perawat ini merupakan garda terdepan menjaga kesehatan masyarakat pada umumnya,“ katanya.
Dikatakan Iskandar bahwa PPNI adalah sebuah organisasi yang profesi handal dan diakui tentunya kita ini sangat dibutuhkan di masyarakat, terlebih lagi dimasa pandemic covid 19 tentunya kita sebagai perawat sangat dibutuhkan.
Terlebih lagi di organisasi ini mulai di DPK Kecamatan, DPK Kabupaten, DPK Provinisi dan DPK Pusat agar tetap solid dan saling mendukung sesama organisasi keperawatan.
“Berharap DPK PPNI Margasari yang dilantik dapat menjalankan organisasi dengan sebaik-baiknya dan solid,“ katanya.
Mudah-mudahan perawat yang tergabung dalam PPNI ini dapat mengevaluasi, sarana kesehatan sejauh mana, perawat kita berperan aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Fad