infobanua.co.id
Beranda KALTENG Jembatan Sungai Patai Besar Semakin mengkuatirkan, Siring Jembatan Menurun Lebih Satu Meter

Jembatan Sungai Patai Besar Semakin mengkuatirkan, Siring Jembatan Menurun Lebih Satu Meter

Pemberitaan sebelumnya sudah dikatakan warga desa Patai, Kecamatan Cempaga, Kotawaringin Timur, Sampit. Kalau siring jembata sungai Patai Besar ada penurunan tanah atau anjlok kebawah sungai.

Sampit, infobanua.co.id – Pemberitaan sebelumnya sudah dikatakan warga desa Patai, Kecamatan Cempaga, Kotawaringin Timur, Sampit. Kalau siring jembata sungai Patai Besar ada penurunan tanah atau anjlok kebawah sungai.

Kini warga desa Patai kembali mengingatkan kepada pemerintah atau dinas terkait untuk segera memperbaiki siring tersebut, pasalnya siring tersebut dalam seminggu ini sudah turun anjlok lebih dari satu meter.

“Sebelumnya sempat dilaporkan kepada dinas terkait, dan mereka turun melihat dan mengecek siring yang dimaksud memberikan garis line.” Ujar Pardi kepada infobanua Sampit, Sabtu (4-3-2023).

Dikatakan Pardi juga kalau siring jembatan sungai Patai Besar ini lambat dikerjakan, kemungkinan besar kurang dari satu bulan yang akan datang jalan Cilik Riwut yang menghubungkan beberapa Kabupaten dan Provinsi akan terputus.

Betapa tidak jelas Pardi jembatan jalan ini setiap harinya selalu dilewati kendaraan besar, yang mana kendaraan tersebut saat melewati dengan beban sangat berat pula (getaran kendaraan) ini bisa memutuskan jalan.

“Seminggu setelah diberitakan, dulunya hanya beberapa senti saja sekarang penurunan siring lebih satu meter bisa dibayangkan.” Jelasnya berharap untuk instansi terkait secepatnya bisa menanganinya.

Zainal.

Bagikan:

Iklan