Dinas Pertanian Sampit, Sosialisasikan Cara Pinjam Pakai Eksapator
Sampit, infobanua.co.id – Bertempat di kantor kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Sampit Selasa (9-5-2023) Dinas Pertanian Sampit sosialisasikan cara pinjam pakai eksapator bantuan Pemerintah Daerah kepada para Gapoktan, UMKM dan masyarakat Kotim.
Di dalam acara sosialisasi pinjam pakai eksapator tersebut hadir, Dinas Pertanian Sampit, camat MB.Ketapang, Damang Ketapang, Danramil Ketapang, Lurah MB Hilir Ketapang, Lurah MB Hulu Ketapang, Kades sekecamatan MB.Ketapang, Gapoktan, UMKM dan masyarakat MB.Ketapang.
Sebelum mendapat penjelasan dari Dinas Pertanian Sampit, camat MB.Ketapang, Eddy Hidayat menyampaikan kepada seluruh undangan yang hadir agar dalam membuka lahan pertanian jangan sampai melakukan pembakaran, sebab bagi orang yang melakukan pembakaran lahan tanpa terkoordinir akan dikenakan sanksi hukum.
“Untuk itu saya harapkan dalam kegiatan sosialisasi yang diberikan oleh Dinas Pertanian Sampit ini, agar bisa memperhatikan bagaimana cara pinjam pakai eksapator tersebut,” ujar Eddy.
Ditambahkan Eddy dalam musim penghujan bisa langsung tanyakan kepada Dinas Pertanian Sampit, apakah bisa masyarakat ataupun warga pinjam pakai eksapator untuk membuat saluran dranase agar masyarakat tidak kebanjiran.
“Masyarakat tanyakan bagaimana carannya pinjam pakai eksapator itu, apakah melalui desa, kelurahan ataupun dari pihak kecamatan,” jelasnya.
Dalam penjelasan dari Dinas pertanian Sampit, masyarakat ataupun warga boleh saja pinjam pakai eksapator itu, sepanjang bisa memenuhi kataria yang telah disampaikan seperti ada tersedia dana untuk BBM dan Operator eksapator itu sendiri.
Selain itu pula tata cara pengajuan pinjam pakai eksapator menurut Dinas Pertanian Sampit misalnya saja Gapoktan, UMKM dan masyarakat tidak lagi langsung mengajukan surat akan tetapi cukup melalui aplikasi yang tersedia nanti ada dikecamatan.
Dari penjelasan Dinas Pertanian Sampit, ada beberapa kepala desa memberikan pertanyakan tentang apa yang disampaikan oleh Dinas pertanian Sampit, diantaranya agar dibuatkan rincian secara detail untuk mereka menyediakan anggaran di desa termasuk untuk jaga eksapator.
“Kalau kita hitung termasuk murah kalau kita memakai eksapator ini bila dibandingkan sewa alat berat di rental.”Ujar Kades Bepanggang Raya, Syahbana.
Zainal.