Categories: KALTENG

Sambut Idul Adha, Pemerintah Daerah Akan Gelar Takbiran Keliling Dalam Kota

Sampit, infobanua.co.id – Menyambut perayaan Idul Adha 1444H/2023 M Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) akan menggelar pawai takbiran keliling kota Sampit .Rencananya kegiatan akan dilaksanakan pada Rabu (28-6-2023) malam pukul 19.30 WIB. Bupati Kotim Halikinnor mengatakan kegiatan akan dimulai start, di rumah Jabatan Bupati Kotim dan Finish Taman Kota Sampit.

“Kegiatan ini merupakan partisipasi kita bersama kalangan masyarakat dalam memeriahkan perayaan hari raya idul adha,” Terangnya, Sabtu (24-6-2023).

Menurutnya ada beberapa ketentuan untuk peserta yang mengikuti kegiatan tersebut diantaranya peserta menggunakan minibus atau mobil jenis bak terbuka bukan truk dengan kapasitas 7 orang, setiap mobil dihias lampu hias sesuai kreativitas masing-masing dengan nuansa hari raya Idul Adha 1444 H/2023 M.

Sedangkan untuk musik atau lagu yang dibunyikan bertema lebaran, peserta dilarang membawa dan menggunakan atribut yang berbau sara dan politik, selain itu juga diimbau kepada seluruh peserta untuk tertib di jalan raya dan mematuhi arahan dari petugas.

” Mari kita sambut hari raya Idul Adha dengan semangat kebersamaan dan kegembiraan Jadikan momen ini suatu kesempatan untuk meningkatkan keimanan mempererat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan sesama,” ujarnya.

Zainal.

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago