infobanua.co.id
Beranda KOTABARU Pemkab Kotabaru Melalui Kesbangpol Bagikan Bendera Merah Putih ke Masyarakat Hilir Muara Kecamatan Pulau Laut Sigam

Pemkab Kotabaru Melalui Kesbangpol Bagikan Bendera Merah Putih ke Masyarakat Hilir Muara Kecamatan Pulau Laut Sigam

Kepala Badan Kesbangpol Kotabaru, melinda didampingi camat pulau laut sigam, kepala desa hilir muara dan aparat desa lainnya menyerahkan secara simbolis bendera merah putih kepada salah seorang Nelayan desa hilir muara,

KOTABARU, infobanua.co.id – Kepala Badan Kesbangpol Kotabaru, melinda didampingi camat pulau laut sigam, kepala desa hilir muara dan aparat desa lainnya menyerahkan secara simbolis bendera merah putih kepada salah seorang Nelayan desa hilir muara, rabu 2 Agustus 2023.

Kepala Kesbangpol Melinda mengatakan, kegiatan ini merupakan gerakan Nasional pembagian 10 juta bendera Seluruh Indonesia pada tahun 2023 ini, dan Kegiatan ini sudah berlangsung sejak tahun 2022.

“Hari ini kesbangpol bersama, camat pulau laut sigam, Forkopimca dan aparat desa bersama-sama membagikan bendera merah putih untuk nelayan desa hilir muara, sebagai bentuk dukungan untuk pemerintah pusat terhadap Gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih seluruh indonesia” Ucap melinda

Ia juga menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan rasa nasionalisme/serta memperdalam rasa kecintaan kepada tanah air dan Bangsa Indonesia.

“Jangan sampai identitas Negara lain yang justru melekat di tengah mayarakat kita, khususnya Kabupaten Kotabaru” Tegas melinda

Melinda juga menghimbau baik dari instansi pemerintah, swasta, organisasi masyarakat, maupun masyarakat kabupaten kotabaru, mari bersama- sama mensukseskan gerakan Nasional pembagian 10 juta bendera merah putih Seluruh indonesia ini.

Sementara itu, kepala desa hilir muara Usman mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah dalam hal ini kesbangpol kotabaru, yang telah memberikan bendera merah putih untuk dibagikan kepada para nelayan khususnya daerah hilir muara kotabaru.

“Hilir muara ini merupakan basisnya para Nelayan, saya mewakili para nelayan mengucapkan terimakasih dan mudah-mudahan dengan kegiatan ini tertanam dihati para nelayan, disamping mencari rezeki juga Rasa Nasionalismenya terhadap NKRI terus tumbuh dan Berkembang ” Ucap Usman

(JL).

Bagikan:

Iklan