infobanua.co.id
Beranda Barito Kuala Honorer Pemkab Batola Sambut Baik Optimalisasi PPPK

Honorer Pemkab Batola Sambut Baik Optimalisasi PPPK

MARABAHAN – Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Barito Kuala (BKPP Batola) mengumpulkan peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun anggaran 2022.

Hal itu menyusul pengumuman tentang Hasil Akhir Pasca Sanggah Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis Pengadaan PPPK pada 2022.

Salah satunya adalah Indriyanti, pegawai honorer di Bagian Umum Pemkab Batola yang merasa bahagia setelah menerima berkas kelengkapan. Menurutnya, sejak 2005 sudah mengabdi sebagai pegawai honorer.

“Saya lulus SMA langsung menjadi tenaga honorer,” ujar warga Desa Bagus, Kecamatan Marabahan.

Indri panggilan akrab perempuan ramah itu mengaku bersyukur dengan kebijakan optimalisasi yang diputuskan Pemerintah Pusat, awal September ini. “Alhamdulillah, saya berharap segera dilantik,” katanya , Senin (25/9/2023).

Terpisah, Plt Kepala Bidang Diklat dan Kepegawaian pada BKPP Batola, Gusti Edy Ramadhan, membenarkan ada 17 orang yang mengumpulkan berkas kelengkapan hasil optimalisasi seleksi PPPK tahun anggaran 2022.

Ada juga pegawai honorer Pemkab Batola yang konsultasi mengenai seleksi PPPK 2023. Pihaknya memang membuka ruang konsultasi di Aula Kantor BKPP di Kota Marabahan, Kabupaten Batola. Total ada 661 formasi seleksi PPPK jalur khusus dan umum untuk di lingkungan pemkab Batola. Keperluannya, yaitu untuk jabatan fungsional tenaga guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis. Rel/hms

 

 

Bagikan:

Iklan