Categories: Kotawaringin Timur

Pemkab Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir

Sampit, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Pemkab Kotim) memberikan bantuan kepada para korban yang terdampak banjir di Kecamatan Tualan Hulu Kabupaten Kotawaringin Timur.

Bantuan tersebut langsung disalurkan oleh Wakil Bupati Kotim Irawati didampingi Kepala Dinas Sosial Kotim Wiyono, perwakilan BPBD Kotim, Camat Tualan Hulu Admadi Sastra Kamis (30/11).

Menurut Wakil Bupati Kotim Irawati, warga yang terdampak banjir ada di empat desa Kecamatan Tualan Hulu, yakni Desa Mirah, Desa Tumbang Mujam , dan Desa Luwuk Sampun.

” Saya meninjau sekaligus memberikan bantuan buat warga yang terdampak banjir di Desa Tumbang Mujam Kecamatan Tualan Hulu. Memang ini Desa yang menjadi langganan lokasi banjir,” ujarnya.

Untuk kondisi warga menurutnya masih bertahan dirumah masing-masing, dikarenakan ketinggian air masih belum sangat tinggi. Namun meski demikian dirinya berharap semoga tidak terjadi curah hujan dengan intensitas tinggi seperti apa yang diramalkan BMKG Kotim jika puncak penghujan di Kabupaten Kotim terjadi di pertengahan bulan Desember sampai Februari 2024.

“Kondisi ini diprediksi menyebabkan banjir sehingga akan mengakibatkan banjir parah di beberapa kecamatan yang ada di kabupaten Kotawaringin Timur. Semoga ini tidak terjadi dan kita bisa mengantisipasi segera hal yang terjadi,” pungkasnya.

Zainal.

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago