Categories: Banjarbaru

Tahun 2024, DPRD Banjarbaru Apresiasi Capaian PAD Pemko Banjarbaru yang Melebihi Target

BANJARBARU – DPRD Kota Banjarbaru mengapresiasi capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Banjarbaru yang mampu melebihi target yang sudah ditetapkan di tahun 2023.

“Kami berikan apresiasi capaian PAD Pemko Banjarbaru yang berhasil melampaui target yang ditetapkan, dengan raihan PAD mencapai 102 persen dengan nominal sebesar Rp175 miliar,” kata Wakil Ketua DPRD Banjarbaru, Taufik Rachman, Rabu (13/12/2023).

Kata Taufik, pencapaian tersebut cukup memuaskan. Menurutnya, beberapa sektor masih memiliki potensi untuk meningkatkan kontribusi PAD, salah satunya adalah sektor pajak restoran.

“Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan tapping box. Masih banyak restoran yang belum menggunakan tapping box,” ujarnya.

Taufik berkata, sektor perparkiran masih dapat dioptimalkan karena parkir merupakan sektor potensial yang dapat menjadi penyumbang PAD. “Selain dua sektor tersebut, masih ada sejumlah sektor potensial lainnya yang bisa dioptimalkan untuk meningkatkan PAD,” katanya.

Kata Taufik, target PAD Pemko Banjarbaru untuk tahun depan 2024 masih bisa ditingkatkan. “Tahun depan targetnya bisa ditingkatkan lagi,” ujarnya.

rel/yus

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago