infobanua.co.id
Beranda BANJARMASIN Makin Diminati Masyarakat, Pengguna Fitur QRIS di Kalsel Capai 629 Ribu  

Makin Diminati Masyarakat, Pengguna Fitur QRIS di Kalsel Capai 629 Ribu  

DENPASAR – Bank Indonesia (BI) yang gencar melalukan sialisasi penggunaan QRIS (Quick Responses Indonesia Standard) guna meningkatkan transaksi berbasis digital di Kalsel tampaknya membuahkan hasil. Bank Indonesia Kalimantan Selatan, optimis  2024 penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) di Kalsel makin meningkat, saat ini angkanya sudah tembus 11,2 juta transaksi.

 

Untuk transaksi keuangan dari penyebaran pengguna QRIS di Kalsel  merata di kota/kabupaten membuahkan hasil, terlihat data pengguna per Desember 2023 di Kalimantan Selatan mencapai 629 ribu pengguna baru.

 

Kepala Divisi Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah BI Kalsel Roi Ariadi mengatakan, pencapaian 2023 pihaknya semakin optimis pertumbuhan QRIS di Kalsel 2024 semakin bagus.

 

Menurut Roi, layanan QRIS memiliki banyak manfaat, seperti dapat mencegah transaksi, dengan uang palsu. “Dari sisi konsumen juga bisa transaksi bisa lebih cepat dan aman,” ujarnya.

 

Roi menambahkan, BI terus mengembangkan layanan QRIS. Misalkan kini pengguna dapat melakukan transfer, tarik tunai, hingga setor tunai.

 

“Tiap tahun pertumbuhan meningkat. Pada 2023 target transaksi QRIS 9 juta ternyata bisa tembus 10,2 juta lebih transaksi,” ujarnya, disela acara Capacity Building Wartawan Mitra Bank Indonesia Kalsel di Denpasar Bali, Rabu (7/2).

 

Bahkan BI Kalsel di tahun 2024 ini telah menarget capaian 11,2 juta transaksi QRIS.

 

“Kami optimis target ini bisa tercapai  hingga 125 ribu pengguna baru QRIS ,” tegas Roi didampingi Pengawas Sistem Pembayaran-Pengelolaan Uang Rupiah BI Kalsel Dewi Rahmawati dan Kepala Unit Humas BI Kalsel Adhi Nugroho.

 

Bahkan transaksi QRIS sudah bisa digunakan untuk antarnegara, misalnya di Malaysia dan Thailand. Layanan ini oleh BI akan terus dikembangkan.

yusnita

 

 

 

 

Bagikan:

Iklan