infobanua.co.id
Beranda Daerah 16 Orang Tokoh Terbaik Pessel Daftar ke Partai Nasdem, Berikut Nama-Namanya

16 Orang Tokoh Terbaik Pessel Daftar ke Partai Nasdem, Berikut Nama-Namanya

Ketua DPD Nasdem Pessel Aprial Habbas melalui Sekretaris DPD Nasdem Doni Marta pada wartawan di Painan.

Pesisir Selatan, infobanua.co.id – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem di Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) resmi menutup pengembalian formulir pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati didaerah tersebut, pada Selasa (7/5/2024) kemarin.

Sebagaimana diketahui, Partai Nasdem secara resmi mulai membuka pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan untuk Pilkada 2024 pada 1-7 Mei 2024.

Untuk pembukaan pendaftaran calon tahun ini, Partai Nasdem membuat program Nasdem memanggil tanpa ada mahar dan tidak dipungut biaya sepeserpun atau gratis.

Dimana selama dibuka Pendaftaran, terdapat sebanyak 16 orang tokoh terbaik di Pesisir Selatan yang mendaftar dan telah mengembalikan formulir ke DPD Nasdem setempat.

“Ya, pendaftaran mulai dibuka pada 1 Mei 2024 dan resmi kita tutup kemarin Selasa pada 7 Mei 2024, “sebut Ketua DPD Nasdem Pessel Aprial Habbas melalui Sekretaris DPD Nasdem Doni Marta pada wartawan di Painan.

Ia menerangkan, sejak awal dibuka sampai ditutupnya pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati didaerah tersebut, terdapat sebanyak 16 orang putra-putri atau tokoh terbaik di Pesisir Selatan yang telah mendaftar dan mengembalikan formulir ke pihaknya.

“Kalau yang mengambil formulir ada banyak, cuman yang mengembalikan formulir dan serius mendaftar ke Nasdem ada 16 orang, “terang Doni Marta.

Setelah ditutupnya pendaftaran tambahnya, kini pihak DPD Nasdem di Pesisir Selatan bakal melakukan verifikasi data para calon yang telah mendaftar.

Kemudian, hasil verifikasi bakal ditindaklanjuti dengan rapat pleno oleh DPD Nasdem sesuai petunjuk organisasi partai.

Selanjutnya, pihak DPD bakal mengirim berkas calon ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) melalui Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) oleh DPD. Nantinya, nama-nama yang dikirim bakal diproses lagi di DPP dengan beberapa tahap.

Yang mana, bakal calon Bupati dan Wakil Bupati yang dikirim namanya bakal dipanggil oleh pihak DPP dan dilakukan tes wawancara dan dilakukan survey oleh pihak partai.

“Nah kemudian, nantinya DPP bakal memangil calon yang berkasnya kita krim ke DPP. Nanti, ada pula tahap dan beberapa proses yang dilalui untuk menentukan siapa yang bakal diusung oleh partai Nasdem sesuai keputusan DPP, “ujarnya.

Lanjutnya Doni mengatakan, untuk siapa nantinya yang bakal diusung oleh Nasdem, ia menegaskan bahwa kesempatan itu terbuka lebar untuk seluruh putra-putri terbaik dari Pessel, mau itu kader partai ataupun tidak.

Sebab, untuak semua calon Bupati dan Wakil Bupati yang melakukan penjaringan hasilnya diputuskan oleh pihak DPP, dan itu ditentukan berdasarkan hasil survei internal partai.

“Memang untuk siapa yang bakal diusung adalah kewenangan DPP. Cuman, baik kader maupun non kader mereka semua bakal dilakukan survei. Diyakini hasil survei akan menjadi penentu. Pokoknya, semuanya memiliki kesempatan yang sama, “tutupnya.

Berikut 16 orang nama-nama bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan yang telah mendaftar ke DPD Partai Nasdem:

1. Ketua Partai DPD Nasdem Pessel April Habas (Buta Piayai), ia merupakan mantan Anggota DPRD Pessel selama 2 periode.

2. Hendrajoni (Hj) beliau merupakan mantan Bupati Pessel periode 2015-2020.

3. Rusma Yul Anwar seorang petahana yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Pessel yang dilantik pada 2021 lalu.

4. Risnaldi Ibrahim seorang politisi muda yang dulu pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi.

5. Bakri Maulana (BM) seorang perantau Minang yang juga aktif di Ikatan Keluarga Perantauan Pesisir Selatan (IKP) Pusat.

6. Raflis seorang politisi atau tokoh muda Pesisir Selatan.

7. Ali Tanjung politisi yang pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Sumbar periode 2019-2024.

8. Angga Astrada politisi atau tokoh muda Pesisir Selatan.

9. Imbral Adenensi politisi dan tokoh Pesisir Selatan yang pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Sumbar periode 2019-2024.

10. H. Ali Amran seorang ulama dan birokrat, beliau pernah bertugas sebagai Ketua Asrama Haji Padang, dan Ketua Asrama Haji di Aceh.

11. Epi Sofian tokoh dan politisi Pesisir Selatan

12. Mario Putra Pratama tokoh dan Politisi Pesisir Selatan

13. Dr. Rodi Chandra seorang tokoh muda dan politisi serta akademisi dan pengacara di Pesisir Selatan.

14. Hj. M. Ikhlas mantan anggota dari Kepolisian, beliau mendaftar langsung bersama pasangannya.

15. Sutan Yogo Prayoga seorang tokoh berasal dari Indrapura dan beliau dikabarkan keturunan raja Indrapura

16.Iqbal Ramadipayana seorang tokoh dan Politisi Pesisir Selatan.

IB

Bagikan:

Iklan