infobanua.co.id
Beranda Bisnis UCI MTB Eliminator World Cup Tahun 2024 Berlangsung Sukses, Ini Daftar Pemenangnya.

UCI MTB Eliminator World Cup Tahun 2024 Berlangsung Sukses, Ini Daftar Pemenangnya.

Palangka Raya  Infobanu.co.id – Perhelatan Kejuaraan Dunia UCI MTB Eliminator World Cup Tahun 2024 kembali diselenggarakan di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Ini merupakan kali ketiga kota Palangka Raya diberikan kepercayaan menjadi tuan rumah untuk ajang balap sepeda gunung terbesar di dunia.

Sebanyak 63 negara telah berpartisipasi, hal ini menunjukkan betapa besar minat dan antusiasme terhadap kejuaraan balap sepeda ini. Perhelatan kejuaraan ini sekaligus menjadi kesempatan bagi Kalteng untuk dapat memperkenalkan kekayaan kebudayaan dan kearifan lokalnya di mata dunia Internasional.

Dalam sambutannya saat menutup kegiatan, Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kalteng atas dukungannya. Kepercayaan dunia internasional kepada Indonesia, khususnya Kalteng, untuk menjadi tuan rumah selama tiga tahun berturut-turut sejak 2020, tentunya membawa dampak positif yang luas.

“Kepercayaan dunia internasional kepada Indonesia, khususnya Kalimantan Tengah, untuk menggelar kegiatan tersebut secara berturut-turut dalam tiga tahun terakhir, tentu membawa efek ganda bagi Kalimantan Tengah, bukan hanya sekadar acara seremonial tahunan,” ucap Sugianto Sabran. Minggu (19/5/2024) petang.

Penyelenggaraan UCI MTB Eliminator World Cup memberikan dorongan signifikan bagi perekonomian lokal, terutama dalam sektor ekonomi kreatif dan UMKM. Selain itu, acara ini juga berperan dalam memperkenalkan potensi dan keindahan Kalimantan Tengah kepada dunia.

“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, kami berharap bisa menggerakkan perekonomian Kalimantan Tengah, khususnya ekonomi kreatif dan UMKM, serta memperkenalkan potensi dan keindahan Kalimantan Tengah kepada dunia,” lanjutnya.

Pemenang pada Seri ke-3 UCI MTB 2024 Palangka Raya untuk kategori Elite Men, juara I diraih oleh Lochland Brown Pembalap asal Selandia Baru, juara ke 2 pembalap Singapura Riyadh Hakim Bin Lukman, dan juara ke 3 diraih oleh pembalap Austria Theo Hauser dan juara 4 diraih oleh Lorenzo Serres pembalap asal Prancis.

Sementara itu, untuk balapan sepeda kategori Elite Women, juara 1 diraih oleh pembalap asal Belanda, Didi De Vries, kemudian juara ke 2 diraih oleh pembalap asal Prancis Madison Boissiere, dan pembalap asal Thailand Deekaballes Vipavee berhasil meraih juara ke 3 dan Amparo Chapa Lloret pembalap asal Spanyol menjadi juara ke 4. (MF)

Bagikan:

Iklan