Categories: Nunukan

Bupati Laura Buka Jambore Cabang V Gerakan Pramuka Nunukan Tahun 2024

Nunukan – Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid membuka Jambore Cabang V Gerakan Pramuka Nunukan Tahun 2024 di Bumi Perkemahan Mansapa  Kecamatan Nunukan Selatan, Rabu (14/8/2024).

 

Jambore yang dijadwalkan akan berlangsung selama tujuh hari tersebut diikuti oleh sekitar 793 peserta. Selain dari kwartir cabang gerakan pramuka nunukan, jambore ini juga diikuti oleh kontingen pengakap dari Sabah Malaysia.

 

Bupati Laura mengungkapkan, Jambore cabang merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh kwarcab pramuka nunukan selatan sebagai ajang silaturahmi antar sesama anggota pramuka, sekaligus sebagai kawah candradimuka untuk menggembleng sikap, karakter dan fisik para pramuka.

 

“Sesuai dengan tema jambore yakni, gembira, bersahabat, dan berkarakter saya berharap seluruh peserta dapat mengikuti semua kegiatan jambore ini dengan sungguh – sungguh dan serius, namun tetap dalam suasana yang ruang gembira,” ujarnya.

 

Sebagai ketua majelis pembimbing cabang gerakan pramuka Kabupaten Nunukan, Laura berharap seluruh pelajar di Kabupaten Nunukan untuk tetap ikut dan aktif dalam kegiatan kepramukaan, karena banyak sekali manfaat dan nilai-nilai positif yang akan diperoleh.

 

Menurutnya dengan menjadi pramuka, kita bisa belajar banyak hal, mulai dari baris berbaris, keterampilan, kekompakan, kesetiakawanan, kemandirian hingga kepemimpinan yang semua itu akan sangat berguna ketika terjun ke tengah- tengah masyarakat.

 

Lebih Lanjut Ibu dari tiga anak itu menyatakan bahwa pada momentum gerakan pramuka ke-63  ini, gerakan pramuka di Indonesia semakin maju, terus tumbuh dan berkembang serta mampu menunjukkan pengabdian kepada masyarakat, kepada bangsa dan negara. rel

infobanua

Recent Posts

Salat Hajat Bersama Ulama dan Tokoh Masyarakat: Tapin Siapkan Diri untuk Kejurnas Rally

RANTAU, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar salat hajat bersama ulama, umara, dan tokoh masyarakat…

2 jam ago

Pernyataan Sikap Terhadap Tidak Diakomodirnya Putra-Putri Dayak Dalam Kabinet Prabowo-Gibran Priode 2024-2029

infobanua, Jakarta - Majelis Adat Dayak Nasional(MADN),Dewan Adat Dayak(DAD) se-Indonesia,dan organisasi masyarakat Dayak se-kalimantan dengan…

2 jam ago

Disbudporapar Banjarmasin Gelar FGD Desain Olahraga Daerah untuk Implementasi DBON

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung implementasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan memastikan pembangunan…

3 jam ago

PJ Bupati HSS Resmikan Sosialisasi Pemilih Pemula untuk Tingkatkan Partisipasi Pemilu

Kandangan, infobanua.co.id – Pejabat (PJ) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Endri, A.P., M.AP., secara resmi…

3 jam ago

Event Jelajah Literasi. Bupati Sampaikan Ini

BATULICIN, infobanua.co.id - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten (dispersip) Tanah Bumbu Gelar Event Jelajah Literasi…

4 jam ago

Indosat Business Perkenalkan Solusi IoT untuk Mendukung Konservasi Mangrove di Indonesia

Jakarta, 17 Oktober 2024 – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui Indosat Business, menegaskan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan…

4 jam ago