infobanua.co.id
Beranda Banjarbaru Gusti Rizky Dilantik Sebagai Ketua DPRD Banjarbaru, Siap Bawa Penyegaran

Gusti Rizky Dilantik Sebagai Ketua DPRD Banjarbaru, Siap Bawa Penyegaran

Gusti Rizky Sukma Iskandar Putra dilantik sebagai Ketua DPRD Banjarbaru 2024-2029, Neny Hendriyawati Wakil Ketua I dan Windi Novianto sebagai Wakil Ketua II.

Banjarbaru, infobanua.co.id – Gusti Rizky Sukma Iskandar Putra resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Banjarbaru untuk periode 2024-2029. Pelantikan ini juga diiringi dengan pengangkatan dua wakil ketua, yaitu Neny Hendriyawati dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua I dan Windi Novianto dari PDI Perjuangan sebagai Wakil Ketua II.

Dalam sambutannya, Gusti Rizky mengungkapkan rasa syukurnya atas kepercayaan yang diberikan. Dia berkomitmen untuk membawa penyegaran dalam tubuh legislatif dan menyusun alat kelengkapan dewan (AKD) secepat mungkin. “Kami akan segera membentuk komisi-komisi dan bekerja maksimal untuk menyerap aspirasi masyarakat,” katanya.

Politikus dari Partai Golkar ini juga menegaskan bahwa pembahasan tata tertib DPRD telah hampir selesai, meskipun masih ada beberapa perbaikan yang diperlukan. “Tata tertib yang kami gunakan adalah yang diatur dalam Nomor 2 tahun 2023,” ujarnya.

Gusti Rizky menekankan pentingnya sinergitas antara DPRD dan Pemko. “Kami akan mendukung sepenuhnya kebijakan Pemko yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

Pjs Wali Kota Banjarbaru, Nurliani Dadie, berharap pelantikan ini dapat memperkuat hubungan antara legislatif dan eksekutif. “Saya berharap dengan dilantiknya Gusti, kita bisa memenuhi harapan masyarakat dan menjaga hubungan yang harmonis,” tutupnya.

Kehadiran pimpinan baru ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dan mempercepat pembangunan di Banjarbaru, dengan kolaborasi yang solid antara DPRD dan Pemko.

Yus/IB

Bagikan:

Iklan