infobanua.co.id
Beranda Terbaru DPRD PPU Ketua DPRD Berharap Peran Masyarakat Lokal Dalam Pembangunan IKN

Ketua DPRD Berharap Peran Masyarakat Lokal Dalam Pembangunan IKN

Oplus_0

PENAJAM, Infobanua.co.id, — Keterlibatan masyarakat lokal menjadi atensi bagi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU). Ia menginginkan masyarakat lokal dapat berkontribusi di pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Ketua DPRD PPU Raup Muin mengatakan, pentingnya keterlibatan masyarakat lokal terhadap proses pembangunan IKN, terutama dalam penyediaan lapangan pekerjaan.

” Ya, konstruksi perusahaan yang mengerjakan proyek pembangunan IKN harus melihat daerah sekelilingnya dulu. Karena masih banyak masyarakat lokal yang memiliki potensi untuk terlibat disitu, ” kata Ketua DPRD PPU, Selasa (06/11/2024).

Sementara dalam Peraturan Daerah (Perda), perusahaan diwajibkan merekrut tenaga kerja lokal sebanyak 80 persen dari total kebutuhan tenaga kerja.

Sebagaimana peraturan ini dianjurkan untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal sesuai yang diatur dalam Perda Nomor 8 Tahun 2017.

” Jadi, saat ini banyak orang lokal direkrut bekerja di pembangunan IKN, ya mungkin pekerjaannya sesuai dengan kemampuan, ” pungkasnya.

Raup Muin berharap, generasi muda di PPU harus mempersiapkan diri dengan meningkatkan kompetensi pelatihan, agar mampu bersaing di setiap peluang kerja di IKN. (Adv)

Bagikan:

Iklan