infobanua.co.id
Beranda BANJARMASIN Padahal Sudah Di Vaksin Tapi Masih Terkena Covid-19

Padahal Sudah Di Vaksin Tapi Masih Terkena Covid-19

BANJARMASIN, infobanua.co.id – Pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin kembali terpapar virus corona.

Kali ini, kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) kota Banjarmasin, Machli Riyadi yang terkonfirmasi CoVID-19 dan sedang menjalani perawatan intensif di RSUD Ulin.

Padahal yang bersangkutan, belum lama menerima vaksin CoVID-19 bersamaan dengan Wali Kota, Ibnu Sina dan pejabat lainnya. Jumat (22/01)

Lantas, mengapa yang bersangkutan bisa tertular?

Ketua Tim Pakar CoVID-19 dari Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Dr Iwan Aflanie menjelaskan, dibutuhkan waktu satu sampai dua minggu bagi tubuh seseorang untuk membangun kekebalan setelah divaksin.

Itu artinya sangat mungkin seseorang yang sudah divaksin dapat tertular, meski dengan resiko yang lebih ringan.

“Tujuan vaksinasi itu sebenarnya bukan untuk menghindari tertular CoVID-19. Jadi orang yang sudah divaksin pun bisa tertular CoVID-19, dan kemungkinan tertularnya tetap sama dengan orang yang tidak divaksin. Hanya saja, karena orang yang divaksin ini kekebalannya lebih baik, maka gejalanya lebih ringan, dan tidak menyebabkan kematian,” pungkasnya.

febri

Bagikan:

Iklan