CJH Kabupaten Blitar Jalani Vaksinasi Meningitis
Blitar, Infobanua.co.id – Karena masa berlakunya vaksinasi meningitis sudah habis, maka ratusan orang Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kabupaten Blitar yang dijadualkan berangkat tahun 2022 mendatang, menjalani vaksinasi meningitis kembali.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kemenag Kabupaten Blitar, Syaiku Munib, mengatakan, saat ini sebanyak 900 orang Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kabupaten Blitar yang dijadualkan berangkat haji pada tahun 2022, menjalani vaksinasi meningitis di setiap Kecamatan.
“Pelayanan vaksinasi meningitis kembali dilakukan karena masa berlaku vaksinasi meningitis Calon Jamaah Haji yang gagal berangkat pada tahun 2020 lalu, sudah habis masa berlakunya,” kata Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kemenag Kabupaten Blitar, Syaikul Munib, Sabtu 11-12-2021.
Menurut Syaiku, hasil koordinasi dengan Dinas Kesehatan, vaksinasi meningitis dilakukan di setiap Kecamatan.
“Kami targetkan vaksinasi meningitis semua calon jamaah haji segera selesai, sehingga kartu vaksin meningitis segera terbit dan terkumpulkan,” jlentrehnya.
Sementara ditempat terpisah, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, dr Endah Woro Utami, membenarkan, akan hal tersebut, dan saat ini dilaksanakan vaksinasi meningitis yang dilakukan oleh masing-masing Puskesmas.
“Vaksinasi meningitis ditargetkan selesai dalam dua minggu ini,” pungkasnya. (Eko.B).