Jelang Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri, RSUD RAPB PPU Tetap Menerima Pasien
PENAJAM, infobanua.co.id – Menjelang libur panjang atau cuti bersama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Aji Putri Botung (RAPB) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menyiagakan pelayanan kesehatan.
Dikatakan Direktur RSUD RAPB Lukasiwan Eddy Saputro bahwa seluruh perangkat kerja tengah melakukan persiapan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
” Kita ketahui bahwa pelayanan kesehatan merupakan pelayanan dasar bagi masyarakat PPU, kesiapan ini kita lakukan bersama jajaran RSUD,” ungkapnya kepada awak media.
Tentunya, persiapan tersebut sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat PPU, di mulai dari kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM), sarana maupun prasarananya.
Dengan demikian, jelasnya untuk pelayanan kesehatan agar tetap berjalan seperti biasanya, seperti Instalasi Gawat Darurat (IGD) tetap dibuka 24 jam dihari tersebut.
” Untuk Pelayanan IGD kami tetap buka 24 jam,” akunya.
Sementara untuk, tenaga medis maupun administrasi yang diperkerjakan, masih sama seperti sebelumnya, atau tidak ada penambahan.
“Tenaga kesehatan tetap seperti biasa, hanya memastikan siapa saja yang bisa melakukan piket di hari Lebaran,” ujarnya.
Ia berharap agar Pelayanan Kesehatan di RSUD Ratu Aji Putri Botung selama cuti bersama bisa berjalan dengan lancar.
” Artinya sepanjang liburan nanti kami tetap menerima pasien yang akan berobat di RSUD,” tandasnya. (ADV)
Reporter : Syahid Rahman
Editor : Ibrahim