infobanua.co.id
Beranda Malinau Poros Jalan Trans Kaltara Wilayah Kabupaten Tanah Tidung Kurang di Perhatikan

Poros Jalan Trans Kaltara Wilayah Kabupaten Tanah Tidung Kurang di Perhatikan

Jalan Trans Kaltara sepanjang jalan dari Simpang Empat wilayah Kabupaten Tanah Tidung

Tanah Tidung, infobanua co.id – Perawatan jalan Trans Kaltara sepanjang jalan dari Simpang Empat  wilayah Kabupaten Tanah Tidung, tidak terurus dan kurang diperhatikan para kontraktor, terlebihnya pangawasan dari PUPR Provinsi dan PUPR Kabupaten.

Pengguna jalan mengeluh dengan kondisi jalan yang dilewati banyak batu- batu dan berlobang , Rabu  1 Nopember 2023 di jalan lurus wilayah Kabupaten Tanah Tidung (KTT).

Salah satu masyarakat KTT di temui  infobanua co.id tidak mau di sebut namanya menerangkan situasi dan kondisi poros jalan lurus bahwa kerusakan jalan tersebut sudah cukup lama sehingga baru di mulai lagi pembangunan Jalan Tembus Simpang Tiga arah Malinau.

“Pengguna jalan lurus KTT ini kalau jalannya bagus dan mulus, kita menjalaninya dengan senang,” ujarnya.

Reporter           : Philipus

Editor             : Ibrahim

Bagikan:

Iklan