infobanua.co.id
Beranda Jawa Barat PC Fatayat Purwakarta Gelar Pengajian Triwulan Sekaligus Memperingati Isra Mi’raj dan Istighotsah

PC Fatayat Purwakarta Gelar Pengajian Triwulan Sekaligus Memperingati Isra Mi’raj dan Istighotsah

Ketua PC fatayat NU Kabupaten Purwakarta Hj Nung Najibah, di dampingi oleh sahabat Dheby Nurazizah Wakil Ketua Bidang Advokasi, Politik dan Hukum,menyampaikan bahwa Acara Pengajian Triwulan yang di selenggarakan oleh PC Fatayat NU Kabupaten Purwakarta

Purwakarta, infobanua.co.id – Pengajian Triwulan PC(Pengurus Cabang) Fatayat NU(Nahdatul Ulama) Kabupaten Purwakarta, bertempat di Bale Maya Datar, Minggu (14/01/2024),kegiatan ini diselenggarakan oleh PC Fatayat NU Kabupaten Purwakarta yang menyelenggarakan pengajian triwulan dirangkaikan dengan peringatan Isra Mi’raj dan Istighotsah,dengan diselenggarakannya kegiatan pengajian ini diharapkan dapat mempererat ukhuwah Islamiah di Kabupaten Purwakarta.

Ketua PC fatayat NU Kabupaten Purwakarta Hj Nung Najibah, di dampingi oleh sahabat Dheby Nurazizah Wakil Ketua Bidang Advokasi, Politik dan Hukum,menyampaikan bahwa Acara Pengajian Triwulan yang di selenggarakan oleh PC Fatayat NU Kabupaten Purwakarta merupakan kegiatan rutin dan sekarang ini merupakan yang Ke-3 kalinya dengan dihadiri 1200 Jamaah. Beliau Juga berharap semua anggota Fatayat NU Purwakarta juga jamaah yang hadir bisa ikut andil dalam menghadapi pemilu tanggal 14 Februari 2024.

“Di momment Pemilu saat ini,seperti yang tadi sudah di sampaikan dan di sosialisasikan KPU Kabupaten Purwakarta oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Bapak Oyang Este Binos, S.Fil.I..perempuan harus menjadi pemilih yang cerdas.perempuan menjadi tolak ukur,menjadi garda terdepan untuk mensosialisasikan agar pemilu bisa berjalan dengan Aman dan semua masyarakat menjadi pemilih yang cerdas,”Ujarnya

Harapnya, dengan diadakan pengajian triwulan ini tentunya bisa memperkuat tali silaturahmi,antara semua anggota fatayat Purwakarta khususnya juga bisa mempersatukan jamaah majlis talim yang ada di purwakarta dan menjadikan perempuan-perempuan yang aktif dan agamis.

“Dalam kegiatan Pengajian triwulan PC Fatayat ini sekaligus memperingati Isra Mi’raj yang menghadirkan penceramah Hj Minyatul Ummah,S.Pd,I,.MA.yang sekaligus sebagai Ketua FORDAF Pimpinan Pusat Fatayat NU mengingatkan,menegaskan bahwa kita selaku umat muslim untuk tetap menjaga Sholat yang Lima waktu.”Pungkasnya

(Dodi Junaedi)

Bagikan:

Iklan