infobanua.co.id
Beranda KALTENG Rakerda PPNI Kapuas Ini Kata Pj Bupati Kapuas

Rakerda PPNI Kapuas Ini Kata Pj Bupati Kapuas

KUALA KAPUAS-Pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).Dihadiri langsung oleh Pejabat (PJ) Bupati Kapuas, Erlin Hardi ST, juga dihadiri Komandan Kodim 1011 KLK Letkol Inf Khusnun Dwi Prianto bersama dengan Kapolres AKBP Gede Pasek Muliadnyana besera unsur Trifika Kapuas dan para OPD Kapuas. Dengan mengambil tempat di Aula Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kapuas, Senin (10/6/2024).

Dalam momen itu Ketua Panitia penyelenggara Rakerda PPNI Kapuas,M Hipni dalam laporan memaparkan,terkait sumber dana kegiatan ini murni dari Kas PPNI Kapuas,oleh karena itu terlaksanakan kegiatan pada hari.Imbiuh Ketua panitia.

Kemudian dalam momen yang sama Ervina Ketua PPNI Kalteng,mengatakan bahwa anggota PPNI saat sebanyak 1238 orang,yang terbagi disemua lini baik itu dalam pemerintahan,TNI Polri dan juga pihak swasta.Memang tutur Ervina dari sekian banyak anggota PPNI sebagaiannya belum diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Maka dari itu dalam momen Rakerda ini kami berharap kepada Pemkab Kapuas,agar kiranya memperhatikan para tenaga kesehatan bisa menjadi PNS. Sehingga keterjaminan masa depan mereka akan sejahtera, sebab jika hal itu tidak terjadi maka dapat dipastikan menganggu perekonomian mereka.” Jelas Ketua DPD PPNI Kalteng.

Inilah menjadi salah satu skala prioritas pembahasan dalam momentum Rakerda ini sebut Ervina selain itu juga pihaknya membahas yang lainya sesuai Ad/Art PPNI. Dengan harapan semua program yang dicetuskan sesuai hirarki PPNI sendiri akan berjaalan sesuai harapan bersama.” Harap Ervina M.Kem
Ditempat yang sama Erlin Hardi Pj, Bupati Kapuas, dalam sambutannya mengatakan, bahwa pihaknya selaku kepanjangan tanggan Pemerintah sangat mendukung kegiatan yang diselenggarakan Rakerda hari ini sekaligus mengaprisiasi atas terlaksananya Rakerda ini.

Lalu sambung Erlin panggilan Femiliarnya, berharap pada momentum Rakerda PPNI hari ini bisa mengatasi dan mendapatkan win solisi dari semua pembahasan yang menyangkut keberadaan para anggotanya. Tentunya kami sebagai kepanjangan tanggan pemerintah, khususnya Pemkab Kapuas akan selalu memperhatikan status dan kesejahteran mereka. Namun hal itu semuanya melewati proses yang telah ditetapkan sesuai amanat undang-undang tentang pengangkatan ASN maupun non ASN.” Beber Erlin Hardi ST

Apa lagi hal itu menyangkut petugas perawat dari kesehatan,akan menjadi skala prioritas baik anggota PPNI yang menjadi PNS maupun yang belum menjadi PNS, dalam hal kesejahteraan mereka. Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi dalam momen Rakerda hari ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, sangat menaruh harapan besar pada rekan-rekan perawat anggota PPNI. Kedepannya nanti agar lebih meningkatkan kinerjanya semaksimal mungkin dalam hal pelayanan kesehatan,, terutama ditempat tugasnya masing-masing.

“Jadi nantinya tutur Erlin Hardi Pj Bupati Kapuas, teruntuk mulai dari Pos yandu,Pustu,puskemas bahkan Rumah Sakit yang ada dalam lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas. Terkait pelayanan kesehatan terhadap masyarakat kapuas, tentunya lebih ditingkatkan juga semaksimal mungkin, memang kinerja sekarang ini sudah sangat baik dalam melayani kesehatan. Untuk mendukung hal itu kami dai pihak Pekab Kapuas, juga akan memperhatikan baik itu dari semua keperluan mulai dari insentif para tenaga kesehatan bahkan fasilitas perlengkapan medis yang diperlukan bidang kesehatan.” Tutur Erlin Hardi pj, Bupati Kapuas. (Angga)

Bagikan:

Iklan