infobanua.co.id
Beranda Daerah Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Gelar Reforma Agraria Summit 2024 di Bali

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Gelar Reforma Agraria Summit 2024 di Bali

DENPASAR, infobanua.co.id – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) baru saja menyelenggarakan Reforma Agraria Summit 2024 di The Meru Sanur, Bali, pada Sabtu (15/06/2024). Acara ini dihadiri oleh Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang memaparkan capaian pelaksanaan Reforma Agraria selama sepuluh tahun terakhir. Ia menegaskan bahwa program Reforma Agraria telah berjalan sesuai rencana dan bahkan melampaui target yang telah ditetapkan.

“Keberhasilan pelaksanaan Reforma Agraria dalam satu dasawarsa terakhir tidak lepas dari kontribusi para Menteri ATR/Kepala BPN dan Pejabat ATR/BPN sebelumnya. Kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras mereka,” ujar Menteri AHY.

Selama sepuluh tahun di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo, telah terjadi penguatan kelembagaan dengan berubahnya Badan Pertanahan Nasional (BPN) menjadi Kementerian ATR/BPN pada tahun 2014. Perubahan ini dimulai dengan pengangkatan Alm. Ferry Mursyidan Baldan sebagai Menteri ATR/Kepala BPN (2014-2016). Setelahnya, jabatan tersebut dipegang oleh Sofyan Djalil (2016-2022), dan kemudian oleh Hadi Tjahjanto (2022-2024).

Menteri AHY menjelaskan bahwa Kementerian ATR/BPN berhasil melampaui beberapa target yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2014-2024. Dalam hal Penataan Aset, termasuk legalisasi aset dan redistribusi tanah, dari target 9 juta hektare, Kementerian ATR/BPN telah mencapai 12,5 juta hektare.

Selain itu, Menteri AHY juga memaparkan capaian dalam Penataan Akses. “Pemerintah telah memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada 364.397 kepala keluarga, sesuai dengan potensi tiap kelompok masyarakat, seperti pertanian, perkebunan, perikanan, dan UMKM,” jelasnya.

“Dari program ini, pendapatan masyarakat meningkat sebesar 41%, jauh melebihi target 20% yang ditetapkan dalam rencana strategis Kementerian ATR/BPN,” tambah Menteri AHY.

Dengan tema “Sinergi untuk Reforma Agraria Berdampak dan Berkelanjutan”, Reforma Agraria Summit 2024 menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi antar kementerian. Menteri AHY menekankan bahwa sinergi ini harus diwujudkan tidak hanya dalam dokumen dan rapat, tetapi juga dalam implementasi nyata di lapangan.

“Marilah kita bersinergi dan menjadikan hasil dari Reforma Agraria Summit 2024 ini sebagai fondasi yang lebih kokoh untuk mengakselerasi kerja bersama, serta menyiapkan dasar bagi pelaksanaan Reforma Agraria di masa depan yang semakin berdampak dan berkelanjutan,” tutup Menteri AHY.

IB

Bagikan:

Iklan