Categories: KOTABARU

DPRD Kotabaru Gelar Paripurna Internal Dalam Rangka Penetapan Calon Pimpinan DPRD Kotabaru

KOTABARU, infobanua.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotabaru mengadakan Rapat Paripurna internal dalam rangka Penetapan Calon Pimpinan DPRD Kabupaten Kotabaru Masa Jabatan 2024 – 2029, Sabtu ,(21/9/24).

Paripurna tersebut berlangsung di Gedung DPRD Kabupaten Kotabaru dipimpin oleh Pimpinan DPRD Sementara Suwanti dan dihadiri oleh seluruh anggota DPRD Kotabaru lainnya.

Selanjutnya pembacaan Surat Keputusan oleh petugas Sekretariat DPRD bahwa Penetapan Calon Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kotabaru Masa Jabatan 2024 – 2029 terdiri dari 1 (satu) orang Ketua dan 2 (dua) orang Wakil Ketua sebagai berikut :

1. Suwanti di tetapkan sebagai Ketua DPRD Kotabaru dari Partai
Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
2. Awaluddin, S.Hut.MM sebagai Wakil Ketua I dari Partai Amanat Nasional (PAN)
3. Chairil Anwar.SS.M.Thi sebagai Wakil Ketua II DPRD dari Partai Golongan Karya (Golkar)

Dengan keputusan Paripurna tersebut selanjutnya dilakukan penandatanganan Keputusan DPRD oleh Pimpinan Sementara Suwanti dan sekaligus menutup rapat paripurna internal tersebut.

Dengan ditetapkannya Calon Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Kotabaru ini maka selanjutnya akan disampaikan kepada Bupati Kotabaru dan Gubernur Kalimantan Selatan untuk disahkan pengangkatannya. (JL).

infobanua

Recent Posts

Salat Hajat Bersama Ulama dan Tokoh Masyarakat: Tapin Siapkan Diri untuk Kejurnas Rally

RANTAU, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar salat hajat bersama ulama, umara, dan tokoh masyarakat…

2 jam ago

Pernyataan Sikap Terhadap Tidak Diakomodirnya Putra-Putri Dayak Dalam Kabinet Prabowo-Gibran Priode 2024-2029

infobanua, Jakarta - Majelis Adat Dayak Nasional(MADN),Dewan Adat Dayak(DAD) se-Indonesia,dan organisasi masyarakat Dayak se-kalimantan dengan…

2 jam ago

Disbudporapar Banjarmasin Gelar FGD Desain Olahraga Daerah untuk Implementasi DBON

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung implementasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan memastikan pembangunan…

3 jam ago

PJ Bupati HSS Resmikan Sosialisasi Pemilih Pemula untuk Tingkatkan Partisipasi Pemilu

Kandangan, infobanua.co.id – Pejabat (PJ) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Endri, A.P., M.AP., secara resmi…

3 jam ago

Event Jelajah Literasi. Bupati Sampaikan Ini

BATULICIN, infobanua.co.id - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten (dispersip) Tanah Bumbu Gelar Event Jelajah Literasi…

3 jam ago

Indosat Business Perkenalkan Solusi IoT untuk Mendukung Konservasi Mangrove di Indonesia

Jakarta, 17 Oktober 2024 – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui Indosat Business, menegaskan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan…

4 jam ago