infobanua.co.id
Beranda Kotawaringin Timur Ketua DPRD dan Komisi Tiga Sidak Pelayanan RS

Ketua DPRD dan Komisi Tiga Sidak Pelayanan RS

Ketua DPRD Kotim bersama Komisi III sidak.(Ist/brt).

Sampit, infobanua co.id – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rimbun, Wakil Ketua II DPRD Rudianur didampingi Komisi III DPRD Kotim melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) pelayanan di rumah sakit dr Murjani Sampit Senin (28/10/2024).

Rimbun bersama Komisi III meninjau langsung kondisi pelayanan termasuk antrian para pasien yang selalu dikeluhkan oleh para pengunjung.

Komisi III yang datang ke lokasi itu yakni Ketua Komisi III , Dadang Siswanto, Langkap, Riskon Fabiansyah, Lili , Marudin, Syahbana, Sp Lumban Gaol.

Rimbun mengaku selama ini pihaknya banyak mendapatkan kelurahan dari masyarakat terkait pelayanan rumah sakit. Baik untuk tenaga dokter dan juga terkait layanan antrian untuk pasien.

” Ini kami tindaklanjuti jadi ada beberapa masalah memang yang harus ditangani seperti masalah antrian online dan juga percepatan layanan dokter untuk pasien,” ujarnya .

Rimbun juga mengaku langsung bertanya dengan pasien yang datang kendala yang dialami selama berobat di rumah sakit.
Menurutnya ada yang mengaku memang sudah beberapa jam menunggu antrian belum dilayani.

” Ini salah satu permasalahan nya karena jaringan yang kedua memang pendaftaran pasien ini ada dua ya pertama ada manual dan ada juga online.Nanti dari Komisi III yang memang bermitra atau membidangi urusan kesehatan bisa menjadwalkan rapat dengar pendapat supaya hal positif maupun negatif di luar ini bisa terjawab sesuai real fakta di lapangan,” tuturnya. Zainal.

Bagikan:

Iklan