Bupati HSU Apresiasi Kegiatan TMMD ke 109 Kodim Amuntai
Amuntai – Berakhir secara resmi pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-109 Kodim 1001 Amuntai Tahun 2020 di Desa Sarang Burung, Rabu (21/10) pekan tadi. Penutupan ini dilakukan Danrem 101 Antasari Banjarmasin Brigjen TNI Firmansyah di Aula KH. DR. Idham Chalid amuntai. Berbagai kegiatan telah dilaksanakan, baik fisik maupun non fisik seperti peningkatan jalan, bedah rumah dan tempat ibadah hingga penyuluhan KB, peternakan, perikanan maupun pertanian.
Hasil tersebut menuai pujian dan apresiasi sang pemilik wilayah HSU, yakni Bupati Drs. H. Abdul Wahid HK, MM, M. Si. Ini diungkapkannya dalam upacara penutupan. Menurutnya program TMMD di desa sarang burung sangat tepat dan bermanfaat.
“TMMD membuat desa yang terpencil karena ketiadaan akses jalan, kini tidak lagi. Rumah warga tidak layak huni menjadi nyaman di tempati. Begitu juga dengan kemampuan petani, peternak hingga pengetahuan tentang keluarga berencana meningkat,” ujarnya.
Apalagi pelaksanaan TMMD tidak saja melibatkan prajurit TNI, tapi didukung penuh anggota kepolisian, para SKPD, mahasiswa hingga masyarakat desa setempat. Kesemunya bergotong royong bekerja bahu membahu mengambil perannya masing-masing. Sehingga pekerjaan yang semula sulit menjadimudah dikerjakan.
“Hasil-hasil selama program TMMD sangat luar biasa dan menjawab kebutuhan masyarakat. Jika diperbolehkan, maka kami siap menjadi langganan pelaksanaan TMMD setiap tahunnya,” tegas Wahid.
Fai/IB