infobanua.co.id
Beranda Blitar Pasar Templek Semrawut, Pedagang Akan Wadul ke DPRD Kota Blitar

Pasar Templek Semrawut, Pedagang Akan Wadul ke DPRD Kota Blitar

Blitar, Infobanua.co.id – Untuk mencari jalan keluar kegaduhan, kesemrawutan, kemacetan, dan kerumunan orang, pasca pemindahan pedagang pasar Templek dari Utara rel Kereta Api dikumpulkan ke Selatan rel Kereta Api, beberapa hari yang lalu. Maka para pedagang Pasar Templek Kota Blitar akan wadul atau mengajukan hearing kepada DPRD Kota Blitar.

Salah satu pedagang Pasar Templek mengatakan, kalau saat ini kondisi pasar selama padagang di Utara rel Kereta Api dipindah ke Selatan rel Kereta Api, menjadi semrawut dan membuat jalan menjadi macet.

“Petugas yang ada dipasar tradisional Pasar Tempek juga tidak dapat mengondisikan para pedagang dan kemacetan jalan,” katanya kepada awak media, Minggu 08-08-2021.

Menurut mereka, pihaknya akan berkirim surat kepada DPRD Kota Blitar, wadul atau mengadukan hal ini untuk mendapat jalan keluar yang baik serta jelas sehingga bisa mengatasi permasalahan para pedagang.

“Nantinya dengan adanya hearing atau dengar pendapat bersama anggota DPRD, mungkin dapat menjadi perantara komunikasi antara para pedagang dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Blitar, terkait tentang pemindahan pedagang sisi Utara rel Kereta Api ke Selatan tanpa adanya pemberitahuan terlebih dulu,” jlentrehnya.

Sementara Ketua Komisi II DPRD Kota Blitar, Yohan Tri Waluyo, lewat telpon selulernya mengatakan, akan menerima surat hearing yang diajukan para pedagang.

“Hearing dapat di ikuti oleh pedagang sekitar lima orang sebagai perwakilan,” kata Ketua Komisi II DPRD Kota Blitar, Yohan Tri Waluyo.

Menurut Yohan, nantinya setelah surat diterima, maka jadual pelaksanaan hearing akan ditentukan.

“Setelah kami terima surat dari pedagang Pasar Templek, maka jadual pelaksanaan hearing akan kami tentukan,” pungkasnya. (Eko.B).

Bagikan:

Iklan