KPUD Kab.Blitar Ajukan Anggaran Rp.98 Miliar, Untuk Pilkada 2024
Blitar, Infobanua.co.id – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Blitar, mengalokasikan Anggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 mendatang mencapai Rp.98 Miliar.
Komisioner KPUD Kabupaten Blitar, Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Ruli Kustatik, mengatakan, KPUD Kabupaten Blitar telah menghitung estimasi kebutuhan anggaran untuk Pilkada 2024, baik Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur maupun Pemilihan Bupati (Pilbup) Blitar.
“Hasil estimasi perencanaan anggaran Pilkada tahun 2024 juga telah kami sampaikan kepada Dewan dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar pekan lalu sebesar Rp 98 Miliar,” kata Komisioner KPUD Kabupaten Blitar, Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Ruli Kustatik, Kamis 10-02-2022.
Menurut Ruli, dari estimasi anggaran Pilkada tahun 2024 mencapai Rp 98 Miliar tersebut masih ada sharing anggaran dengan Provinsi Jawa Timur, karena juga bersamaan dengan Pilgub yaitu sekitar Rp 7,9 Miliar.
“Muaranya adalah, anggaran Pilkada 2024 yang dibebankan di Kabupaten Blitar sebesar Rp 91 Miliar,” jlentrehnya.
Lebih dalam Ruli menuturkan, selain itu estimasi perencanaan kebutuhan anggaran Pilkada 2024 tersebut juga berdasarkan evaluasi pemilihan tahun 2020 lalu.
Bahkan nantinya juga ada penambahan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS), serta penganggaran Alat Pelindung Diri (APD).
“Untuk APD tetap dianggarkan, sebab tidak mengetahui kapan pandemi covid-19 akan berakhir,” ungkapnya.
Masih menurut Ruli, Pilkada tahun 2020 berbeda dengan Pilkada tahun 2024 mendatang, pada pemilihan tahun 2020 lalu semua anggaran APD dibiayai dari APBN karena pandemi covid-19 dimulai pada bulan Maret 2020.
Dimana saat itu pandemi covid-19 sudah berada di tengah-tengah tahapan Pilkada.
“Namun untuk Pilkada tahun 2024 mendatang, anggaran APD dipastikan sudah tidak dibebankan melalui APBN namun dari APBD,” jelasnya.
Selanjutnya Ruli menambahkan, estimasi perencanaan anggaran untuk APD sekitar Rp16 Miliar. Sehingga murni untuk rencana anggaran Pilgub dan Pilbup 2024 jumlah komolatif mencapai sekitar Rp75 Miliar. (Eko.B).