infobanua.co.id
Beranda TAPIN 120 Atlet Bridge Ikuti Kejurprov di Tapin

120 Atlet Bridge Ikuti Kejurprov di Tapin

Tapin – Pertandingan Bridge Kejuaraan Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2022 telah dilaksanakan pada hari Jum’at-Minggu 11 – 13 Maret 2022 di Balai Besar Pelatihan Peternakan Binuang Kab. Tapin.

Diikuti oleh 120 orang Atlit Bridge dari seluruh Kabupaten/Kota di Kalsel yang mempertandingkan beregu babak penyisihan 10 board dan final 12 board terdiri dari kelompok beregu umum dan beregu usia 21.

Dimana pertandingan pasangan babak penyisihan 22 board dan final 32 board terdiri dari, Pasangan Umum dan Pasangan U-21.

Acara Kejurprov yang dibuka oleh Kabid Pembinaan Olahraga Prestasi Dispora Kab.Tapin Hj. Aminah S.Pd., “Diharapkan seluruh Atlit Bridge agar mampu meningkatkan kemampuan diri dan meraih prestasi hingga mampu membawa nama harum daerah, khususnya pada Cab.Bridge di Kalimantan Selatan,” katanya, Jumat (11/3/2022).

Acara dihadiri pula Ketua Umum Pengprov GABSI Kalsel Zulfa Asma Vikra yang juga anggota DPRD Prov. Kalsel. Rel

Bagikan:

Iklan